Hilangkan iTunes, Apple Fokus Pada Aplikasi Musik, Podcast, dan TV Terpisah

Media
10.06.19

Hilangkan iTunes, Apple Fokus Pada Aplikasi Musik, Podcast, dan TV Terpisah

Selamat tinggal, iTunes.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Wintang Warastri
Foto: Apple

Berbicara soal fasilitas hiburan dalam Apple, boleh dibilang semua penggunanya pernah menggunakan iTunes. Sebagai salah satu aplikasi paling pertama yang pernah dikembangkan Apple saat kemunculan pertamanya, rupanya mereka merasa sudah waktunya aplikasi hiburan tersebut dipensiunkan. Semakin banyaknya layanan hiburan yang tersedia saat ini terutama dengan kemunculan streaming dan popularitas podcast, membuat iTunes dinilai tidak lagi cukup untuk mewadahi berbagai bentuk ini.

Pada konferensi tahunan para developer mereka di awal Juni ini, Apple mengumumkan pihaknya akan mengalihkan konten iTunes ke dalam beberapa aplikasi mereka, masing-masing didedikasikan untuk tiap layanan hiburan berbeda yaitu Apple Music, Apple Podcast dan tidak ketinggalan Apple TV. Perpindahan sudah dimulai dari beberapa waktu yang lalu dalam iOS, namun baru akan dimulai dalam Mac lewat update mendatang yaitu macOS 10.15. Pengalihan ini tentunya mencakup seluruh konten audio dan visual yang sebelumnya tersimpan di iTunes, sehingga pengguna tidak perlu khawatir akan kehilangan koleksi mereka.

Apple Music akan sepenuhnya berfokus pada layanan streaming dan pembelian musik, sementara Apple Podcast akan menjadi tempat mendengarkan podcast yang juga dilengkapi dengan fitur machine learning untuk memudahkan pemberian rekomendasi dan pencarian konten baru. Apple TV, di sisi lain, akan menyediakan konten eksklusif mereka di samping acara-acara TV dari berbagai kanal lain seperti Showtime dan HBO. Ia juga mampu menyokong tampilan visual 4K HDR dan audio Dolby Atmos.

Tampilan layar pembuka dan menu yang lebih ringkas membuat masing-masing aplikasi ini lebih mudah dinavigasi ketimbang iTunes yang saat ini terlihat padat. Fokus Apple dalam meningkatkan layanan mereka memang dirancang untuk menyokong penjualan produk hardware, yang membuat diversifikasi ini menggerakkan pengguna untuk mau tidak mau melirik berbagai pilihan berlangganan baru mereka.whiteboardjournal, logo