Film “Before Now & Then” Resmi Tayang di Prime Video Bertepatan dengan Rilisnya Platform tersebut di Indonesia
Film karya Kamila Andini, “Before Now & Then”, telah tayang hari ini di Prime Video bertepatan dengan hadirnya akun sosial media @primevideoid sebagai kanal resmi platform tersebut di Indonesia.
Teks: Adinda R. Syam
Foto: Twitter/Cinefoxxid
Layanan streaming milik Amazon, Prime Video siap bersaing di Asia Tenggara dan mengumumkan banyak karya original yang akan rilis dari berbagai negara di Asia.
Ada dua film karya sutradara Indonesia yang dikabarkan adalah produksi Amazon dan akan hadir sebagai perkenalan resmi ketika platform ini hadir di Indonesia, yaitu “Siege At Thorn High” milik Joko Anwar serta “4 Seasons In Java” yang ditulis Kamila Andini.
Namun, karya Kamila lainnyalah, “Before Now & Then”, telah tayang hari ini di platform tersebut. Perilisan perdana ini juga bertepatan dengan hadirnya akun sosial media @primevideoid sebagai kanal resmi Amazon Prime Video.
Film yang diadaptasi dari novel karya Ahda Imran berjudul Jais Darga Namaku ini dibintangi oleh Happy Salma dan Laura Basro, Rieke Diah Hapsari, Ibnu Jamil, hingga Arswendy Bening Swara. Penayangan film “Before Now & Then” juga telah ditunggu-tunggu banyak penggemar film di Indonesia. Untuk itu, perilisan perdana film ini di Prime Video menjadi kabar baik sebagai film pertama Indonesia yang tayang di platform tersebut.
Tidak kalah menarik, film karya anak bangsa, seperti “Perfect Strangers” dari Falcon. “Kuntilanak 3”, dan “Ashiap Man” akan menyusul kehadirannya di Prime Video.
Prime Video juga menunjuk tiga bintang lokal, yaitu Iqbaal Ramadhan, Chicco Kurniawan, dan Kiky Saputri untuk menjadi ambassador platform ini.