Parquet Courts Merayakan 10 Tahun Perjalanan Karir Dengan Pengumuman Konser Virtual dan Merilis Lagu Baru
Pengumuman konser virtual ini di komplementer dengan perilisan materi yang belum pernah dirilis sebelumnya.
Teks: Rifqi Ramadhan
Foto: DIY Magazine/Parquet Courts
Parquet Courts memperingati 10 tahun berlalu sejak panggung pertama mereka dengan sebuah konser virtual. penampilan virtual dari Parquet Courts ini juga akan diisi dengan rekaman arsip dan wawancara yang belum pernah dilihat sebelumnya. Livestream dari konser ini sendiri akan difilmkan di Brooklyn’s Pier work dan diberi judul “On Time”.
Selain dari pengumuman virtual concert ini, Parquet Courts juga membagi sebuah track berjudul “Hey Bug”, sebuah lagu yang seharusnya masuk di dalam album mereka “Sunbathing Animal”. Menurut frontman sekaligus penulis lagu Andrew Savage, lagu “Hey Bug” harus rela dipotong dari album “Sunbathing Animal” karna masalah dalam proses editing untuk album ini. Dalam siaran press, Andrew Savage berkata “And now I’m listening to ‘Hey Bug’ these seven years later and thinking what a cool song it is.”
Konser virtual ini juga akan menjadi selebrasi sudah sejauh mana berkembangnya karir Parquet Courts dari tampil di berbagai bar kosong hingga sampai di televisi nasional, atau menurut Andre Savage “Ten years ago our adventure began by playing our first show to virtually no one, and to celebrate we’ve decided to play a show to everyone, virtually.”
Konser virtual “On Time” sendiri akan tayang secara online pada tanggal 10 Desember 2020. untuk trailer konser ini sendiri dapat dilihat di tautan berikut.