Tiruan Squid Game, Crab Game, Gratis untuk Dimainkan di Steam
Pemain dan beberapa pemain lainnya akan bisa berpartisipasi dalam permainan seperti ‘Lampu Merah, Lampu Hijau’, dan ‘Batu Loncatan Kaca’.
Teks: Nada Salsabila
Foto: Youtube/DaniClips
Mulai dari debutnya pada bulan September di Netflix, Squid Game sudah sudah ditonton lebih dari 111 juta penonton dalam 28 hari pertama kedatangannya. Karena seri ini memliki unsur permainan, tidak butuh waktu lama sampai para gamer mulai membuat tiruan dari mini-game ikonik acara tersebut di platform seperti Fortnite, Roblox, GTA, dan yang lainnya. Tentu saja saat ini belum ada video game resmi berdasarkan drama aksi Hwang Dong-hyuk ini. Namun selain Roblox dan yang lainnya, Steam juga merilis game tiruan gratis dari seri tersebut yang dinamakan Crab Game.
Dibuat oleh developer asal Norwegia, Dani, yang juga bertanggung jawab atas blockbuster musim panas rogue-lite, Muck. Crab Game adalah game PC gratis yang meniru banyak adegan di serial Korea yang sangat populer itu. Alih-alih mengenakan baju olahraga hijau seperti di Squid Game, pemain akan mengenakan baju olahraga berwarna biru. Pemain dan beberapa pemain lainnya akan bisa berpartisipasi dalam permainan seperti ‘Lampu Merah, Lampu Hijau’, dan ‘Batu Loncatan Kaca’. Terdapat berbagai game tambahan lainnya termasuk King of the Hill, Hide and Seek, atau Splat, yang memiliki konsep serupa dengan Splatoon.
Menurut Kotaku, gameplay dari Crab Game “pada dasarnya seperti Death Run di Garry’s Mod, jika memiliki skin Spirit Halloween Squid Game.” Untuk membuat permainan lebih seru, Dani juga menyertakan fungsi obrolan suara jarak dengan twist, dimana semua orang terdengar seperti mereka berteriak dari megafon yang teredam. Nantinya pemain juga dapat menonaktifkan fitur tersebut.
Crab Game dirilis di Steam pada akhir Oktober dan memiliki dua nilai jual utama. Pada dasarnya game tersebut merupakan game multiplayer Squid Game, dan gratis. Crab Game sudah menjadi hit di Steam dengan lebih dari 30.000 pemain bersamaan pada hari 2 Oktober lalu. Di Twitch, game tersebut menarik lebih dari 20.000 penonton, menempatkannya di depan streaming favorit seperti Final Fantasy 14 Online, PUBG Battlegrounds, Overwatch, dan Rocket League.
Bagi mereka yang tertarik, Game Kepiting sekarang gratis untuk diunduh dan dimainkan di Steam.