Zac Efron Hidupkan Ted Bundy dalam “Extremely Wicked, Shockingly Evil, and Vile”

Film
30.01.19

Zac Efron Hidupkan Ted Bundy dalam “Extremely Wicked, Shockingly Evil, and Vile”

Glorifikasi kepribadian magnetik seorang pembunuh?

by Emma Primastiwi

 

Foto: YouTube

Setelah perilisan dokumenter terbaru Netflix tentang Ted Bundy, trailer biopiknya yang bertajuk “Extremely Wicked, Shockingly Evil, and Vile” telah tiba. Diperankan oleh Zac Efron, film ini akan merunut aksi kejahatan Ted Bundy melalui perspektif kekasihnya, Elizabeth Kloepfer (Lily Collins).

Melalui trailer ini, penonton bisa melihat kepribadiannya yang mengerikan sekaligus magnetik, sehingga semakin menekankan betapa bahayanya Bundy. Oleh karena kepribadiannya yang charming dan haus akan perhatian media, konon ia berhasil menggugah pikiran orang-orang akan status kejahatannya. Berperan sebagai seorang ayah, suami dan warga yang patuh, sekian lama Bundy berhasil membohongi masyarakat Amerika.

Mengikuti rilisnya trailer biopik ini, “Extremely Wicked, Shockingly Evil, and Vile” sudah menerima serangkaian respon negatif mengenai portrayal yang menunjukkan Bundy sebagai karakter likeable. Namun, melihat ciri-ciri kepribadiannya, kenyataan itulah yang dapat dialami saat berhadapan dengan seorang sosiopat seperti Bundy – walau terlihat sebagai glorifikasi seorang pembunuh berdarah dingin. whiteboardjournal, logo