Rekata Studio dan Kaninga Pictures Umumkan Film Terbarunya, “Budi Pekerti”

Film
22.11.22

Rekata Studio dan Kaninga Pictures Umumkan Film Terbarunya, “Budi Pekerti”

Film kolaborasi Rekata Studio dan Kaninga Pictures, “Budi Pekerti” akan segera tayang pada tahun 2023 mendatang.

by Whiteboard Journal

 

Foto: Rekata Studio & Kaninga Pictures 
Teks: Marsha Huwaidaa 

Rekata Studio dan Kaninga Pictures berkolaborasi untuk memproduksi film fiksi panjang berjudul Budi Pekerti yang disutradarai dan ditulis oleh Wregas Bhanuteja. Melalui garapan film genre drama, Wregas untuk pertama kalinya mengarahkan akting para aktor-aktris ternama yang menjadi pemeran utama film ini. Antara lain, Sha Ine Febriyanti, Angga Yunanda, Prilly Latuconsina, dan Dwi Sasono. Sebelumnya, pada tahun 2021, Wregas sukses memenangkan 12 Piala Citra dalam ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2021 dengan film Penyalin Cahaya sebagai hasil produksi perdana kolaborasi Rekata Studio dan Kaninga Pictures.  

Film Budi Pekerti menggaet jajaran produser yang melahirkan sejumlah judul film berbagai genre yang berhasil mendapatkan apresiasi dari festival film di dalam dan luar negeri. Seperti Adi Ekatama, Ridla An-Nuur, dan Willawati. Dalam kiprah perfilman Indonesia, Adi Ekatama telah memproduseri Penyalin Cahaya dan Tak Ada yang Gila di Kota Ini. Sementara Ridla An-Nuur sukses memproduseri Doremi & You, Ziarah, dan Filosofi Kopi: Ben&Jody, dan Willawati sebelumnya menjadi produser eksekutif film Night Bus, Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak, dan Penyalin Cahaya.

Selain Rekata Studio dan Kaninga Pictures, produksi film Budi Pekerti juga didukung oleh Masih Belajar Project, KG Media, dan Momo Films. Saat ini, film Budi Pekerti tengah melakukan proses pengambilan gambar di Yogyakarta sejak November dan dijadwalkan selesai pada awal Desember 2022. Film ini rencananya akan tayang di bioskop pada tahun 2023 mendatang.  

Akses informasi terbaru mengenai film Budi Pekerti melalui kanal media sosial di Instagram, Tiktok, dan Twitter melalui akun @filmbudipekerti.

 

 

View this post on Instagram

 

A post shared by @filmbudipekerti

whiteboardjournal, logo