A24 Debut Film Sci-Fi Dibintangi oleh Robert Pattinson
Film berlatarkan perjalanan luar angkasa yang diprediksi mampu menjadi film science fiction terbesar di tahun 2019.
Teks: Vestianty
Foto: Den of Geek
Setelah sukses mendistribusikan film “Moonlight” dengan genre coming-of-age di tahun 2016, rumah produksi independen Amerika A24 baru saja merilis trailer pertama untuk film terbaru yang disutradarai oleh Claire Denis, yaitu “High Life”. Dengan dibintangi oleh Robert Pattinson sebagai pemeran utama, film ini diprediksi mampu menjadi film science fiction terbesar di tahun 2019.
Melihat trailer pertama High Life, bisa dimengerti jika viewers masih tidak tahu dengan hal apa yang akan disuguhkan dalam film ini. Ada beberapa potongan adegan jeritan panik dan darah yang membuatnya tampak seperti film kegilaan ruang angkasa. Hal ini membuat trailer terasa sangat sempurna. Trailer ini membangkitkan rasa takut, intensitas, dan kepribadian tanpa benar-benar memberikan banyak hal tentang kisahnya. Hal itu sendiri terhitung tidak biasa untuk sebuah trailer dari rumah distribusi A24, salah satu perusahaan rilis paling eklektik dan berani yang beroperasi saat ini.
Dengan beragam ulasan yang diterimanya setelah ditayangkan perdana di Festival Film Internasional Toronto tahun lalu, sebagian besar kritikus terkesan dengan “High Life” dan memujinya sebagai film ‘high-minded’ yang sejalan dengan film “Solaris” karya Andrei Tarkovsky. Di satu sisi, ulasan-ulasan itu juga menunjuk “High Life” sebagai film abstrak yang lemah tentang hakikat keberadaan manusia. Namun, A24 sendiri menyebut film ini sebagai ‘epik astral yang menghancurkan pikiran’.
“High Life” akan tayang di bioskop pada 12 April mendatang.