Festival Kreatif Terbesar di Indonesia, IdeaFest Kembali dengan Tema Unik, “C”

Ideas
02.10.18

Festival Kreatif Terbesar di Indonesia, IdeaFest Kembali dengan Tema Unik, “C”

Sajian baru dari festival kreatif yang paling ditunggu-tunggu di Jakarta.

by Emma Primastiwi

 

Foto: IdeaFest

Merupakan festival kreatif yang paling ditunggu-tunggu di Jakarta, IdeaFest kembali lagi tahun ini dengan tema yang menarik, “C”. IdeaFest yakin bahwa tema tahun ini dengan sempurna melukiskan unsur-unsur penting yang dibutuhkan untuk mencapai kesuksesan. Dengan itu, “C” terdiri dari serangkaian kata-kata inspiratif yaitu Creative, Connect, Creation, Collaborate, Chance, Challenge, Confident dan segala kata-kata bersemangat yang dimulai dengan huruf C.

Tema tahun ini cukup luas jika dibandingkan dengan tema tahun lalu yang menyoroti orang-orang yang paling berpengaruh dalam industri kreatif. Dengan tema tersebut, tahun lalu IdeaFest berhasil menyuguhkan deretan tamu yang spektakuler, seperti Casey Neistat, Sri Mulyani, Andy Noya, Ashraf Sinclair yang didampingi dengan sub-topic tersendiri yang melayani berbagai macam aspek dalam industri kreatif.

Berdasarkan kesuksesan IdeaFest 2017, ditambah deretan nama yang membantu mengharumkan nama festival ini tahun lalu, tentunya telah terbangun ekspektasi tertentu untuk episode kali ini. Untuk itu, IdeaFest pun mengumumkan tema beserta bintang tamu kali ini yang tak kalah dengan nama-nama di tahun sebelumnya, antara lain Jaeson Ma (Entrepreneur, Inspirational Speaker), Ria Sarwono (Co-Founder Cottonink), Andien Aisyah (Musisi), Luc Mayrand (Eksekutif Kreatif “Disney Resorts” di Shanghai dan Hong Kong) beserta lebih dari 100 tamu lainnya.

Untuk mengetahui lebih lanjut, pastikan untuk mengikuti akun media sosial atau situs mereka. whiteboardjournal, logo