KONSER SATU TAHUN MALADIALUM

15.03.16

KONSER SATU TAHUN MALADIALUM

by Ken Jenie

 

Konser Satu Tahun MALADIALUM
(One Year Maladialum Concert)
Selasa, 15 Maret 2016, pukul 18:07 – 22:00 WIB

APA?
Maladialum menggelar konser akbar tepat satu tahun.
Konser ini akan di selenggarakan bersamaan dengan pembukaan pertama cahaya bulan pada gerhana matahari yang hanya dapat di lihat oleh beberapa negara di bawah garis khatulistiwa.
Rencananya kami akan membawakan 15 lagu pada materi album ke dua nanti, dan musik kami akan dibawakan oleh beberapa pemain etnik nusantara dengan perpaduan orkestra ala stijl maladialum, dengan total pemain 21 orang beserta theater performance dari rekan-rekan seniman jakarta-jogja, serta kawan-kawan musisi dari beberapa sanggar dan paduan suara daerah.

KAPAN?
Selasa, 15 maret, pukul 18:07 – 22:00 WIB
Mungkin Anda bertanya, kenapa hari kerja sih?
Setiap Hari adalah baik, proyek ini di dirikan tanggal 15 maret, itu hari selasa, itu alasan pertama. Alasan kedua karena itu adalah bulan baru pada pembukaan cahaya pertama, Energi baru.
Untuk pegawai yang masih terikat dengan deadline dan berpacu dengan waktu, Anda bisa izin ke atasan dari jauh-jauh hari, pada tanggal 15 maret untuk dapat pulang 1-2 jam lebih awal, sehingga terhindar dari macatnya kota jakarta. mudah aja jika ada niatan (berikan alasan yang jujur, sisanya semesta mendukung)
Kedisiplinan adalah modal awal untuk menghargai sesama, oleh karena itu maladialum mengajak kalian untuk menghargai waktu yang telah lama di lupakan oleh sedulur kami di negeri ini. Mulailah untuk menghargai itu dengan datang tepat waktu, sehingga Anda dapat menghargai dengan tidak menggangu penikmat yang sedang asik menonton di dalam. Lagipula mungkin saja Anda beruntung dapat CD Gratis.

DIMANA?
Di Goethe-Haus, Menteng Jakarta Pusat.

Jika kiranya masih butuh info tentang ini, baik bertanya tentang tiket, Pers, Sponsor, Invitation, dll, (atau bertanya, kalau saja mau ikut isi acara, kolaborasi, dll) maka kalian dapat surati kami di page ini atau E-mail ke: maladialum@gmail.com

Need more information in English about our “One Year Maladialum Concert” Please do not hesitate to contact us maladialum@gmail.com
Sampai bertemu di Permukaan.
TERIMA CINTA! RAHAYU. AMATO!whiteboardjournal, logo