S’YTE Berkolaborasi dengan Junji Ito dengan Menampilkan Ilustrasi Manga Horor dalam Koleksi Terbaru FW20
Yohji Yamamoto menggunakan pendekatan horor yang khas sebagai desain koleksi FW20 brand miliknya, S’YTE.
Teks: Daniet Dhaulagiri
Foto: Hypebeast / Yohji Yamamoto
Yohji Yamamoto akhirnya membeberkan koleksi FW20 brand miliknya, S’YTE, yang rupanya mengajak salah satu ilustrator manga bergenre horor Junji Ito dalam koleksi terbarunya untuk FW20. Karya Junji Ito dinilai memiliki keunikan dan ciri khas tersendiri, bagaimana dia membuat karakter dalam manganya terkesan ‘freakish’. Salah satu judulnya yang cukup terkenal yakni “Tomie”.
Pada kolaborasi S’YTE untuk koleksi FW20-nya, mereka melakukan pengerjaan ulang dan melakukan modifikasi pada sosok protagonis Tomie namun menggunakan pakaian dari karya terbaru Yohji Yamamoto. S’YTE membuat koleksinya ke dalam beberapa jenis pakaian yang biasa digunakan di musim dingin; hoodie, mantel, jaket, kemeja lengan panjang, tas bahu, dan yang lainnya. Mayoritas desain memiliki warna dasar hitam.
Kolaborasi yang dilakukan S’YTE bersama Junji Ito dengan membawa karya-karya manganya ke dalam medium lain yakni di bidang fesyen merupakan hal yang bisa menjadi sebuah difusi. Selain itu hasil kolaborasi mereka pun dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau jika dibandingkan dengan desainer-desainer di bidang fesyen lainnya.
Koleksi FW20 S’YTE sudah tersedia sejak tanggal 10 Desember kemarin, jika kalian penasaran atau berminat membeli bisa langsung mengunjungi laman miliknya di sini.