Setelah Bermain di “Call Me By Your Name”, Timothee Chalamet Akan Berperan Jadi Drug Dealer
Setelah dikenal sebagai Elio Perlman dalam film “Call Me by Your Name”, tahun ini Timothée Chalamet kembali dan beraksi di film “Hot Summer Nights”.
Teks: Livina Veneralda
Foto: Google
Setelah aksinya yang fenomenal dalam mengangkat kisah Elio Perlman dan Oliver dalam film “Call Me by Your Name”, tahun ini Timothée Chalamet kembali beraksi di film “Hot Summer Nights”. Film perdana dari Elijah Bynum ini sempat diputar di SXSW 2017 lalu dan di sini Chalamet menjadi pemeran utama ditemani oleh Maika Monroe dan Alex Roe.
“Hot Summer Nights” sendiri adalah film tentang Daniel (Chalamet), remaja yang baru saja pindah ke Cape Cod. Dirinya yang pemalu kemudian dengan tidak sengaja terlibat dalam penjualan ganja yang dilakukan oleh seorang pemuda lokal Cape Cod, Hunter Strawberry (Roe). Daniel kemudian terlibat jauh lebih dalam perihal penjualan ganja ini, ia beradaptasi dengan ketegangan proses penjualan juga antusias dengan uang yang dihasilkan. Di tengah pekerjaannya ini, ia pun jatuh cinta dengan adik dari Hunter Strawberry, seorang gadis pirang bernama McKayla (Monroe). Seiring berjalannya film, konflik yang terjadi pun semakin kompleks seiring Daniel terseret lebih jauh dalam hal ilegal tersebut.
Berlatar pada musim panas tahun 1991 di Cape Cod, Hurricane Bob yang membawa kerusakan besar di Connecticut, Rhode Island, juga Cape Cod sendiri menjadi bagian dari konflik genting pada “Hot Summer Nights”.
Apakah film ini mampu memudarkan cap Chalamet sebagai Elio dan membuktikan versatility sebagai aktor? Nampaknya kita harus menunggu ketika film ini tayang secara eksklusif di DIRECTV pada 28 Juni 2018 dan di layar lebar pada 27 Juli 2018.