Hasil Diskusi Musik di Archipelago Fest Kini Bisa Ditonton Online
Ragam diskusi dari Archipelago Festival kini bisa ditonton di kanal YouTube SFTC.
Teks: Carla Thurmanita
Foto: SFTC
Archipelago Festival yang dilaksanakan pada tanggal 14-15 Oktober 2017 lalu di Soehanna Hall merupakan acara konferensi musik sekaligus emerging talent festival pertama yang diadakan di Indonesia. Sesuai dengan namanya, festival hasil kolaborasi antara dua kolektif musik, Sounds From The Corner (SFTC) dan Studiorama, menciptakan melting pot bagi para musisi, audiens, hingga pelaku-pelaku musik dari Indonesia maupun internasional. Berisi beragam konten dengan tema menarik, festival ini menawarkan panel diskusi, yang sekarang bisa ditonton secara online.
Misi festival ini memberikan harapan besar akan sustainability skena dan industri musik lokal. Bisa dilihat dari inisiatif mereka dalam menggelar panel-panel diskusi yang mengangkat beragam topik seputar industri musik yang jarang diperbincangkan; mulai dari mengenai fans, record label, festival, hingga women & equality pada skena musik Indonesia. Di luar itu, terdapat juga panel khusus yang membawa yaitu Indonesian Pop Music bersama legenda musik Indonesia Guruh Soekarno Putra dan Yockie Suryo Prayogo, Band and Brands, dan Indie Pioneer.
Assosiate Editor kami, Muhammad Hilmi juga turut serta dalam mengisi salah satu panel diskusi yang mengangkat topik mengenai perjalanan dan perkembangan venue musik di Jakarta. Bersama tiga sosok penggagas venue musik di Jakarta; Rossi Musik, Borneo Beerhouse, dan JIExpo, audiens kemudian mengetahui proses sebenarnya di balik bisnis venue musik yang tidak selalu berjalan dengan manis.
Rekaman panel-panel diskusi lainnya pun sudah dapat diakses langsung di kanal YouTube SFTC.