Sebuah Pameran Digelar Berisi Set Film “Isle of Dogs”
Para penggemar karya-karya Wes Anderson kembali lagi diberi kejutan.
Teks: Vania Almira
Foto: HUH Magazine
Para penggemar karya-karya Wes Anderson kembali lagi diberi kejutan. Seiring dengan kehadiran film animasi stop-motion terbarunya “Isle of Dogs” yang telah mendapatkan penghargaan pada Berlin Film Festival, Anderson akan mengadakan pameran yang menampilkan set asli dan boneka figur dari film animasinya. Dengan menggandeng Fox Searchlight Pictures, gelaran ini akan diadakan mulai pada tanggal 23 Maret hingga 5 April di The Store on the Strand, London dan dibuka secara gratis.
Tak perlu lagi bermimpi untuk dapat hidup di dalam lokasi imajinatifnya, dalam pameran ini Anderson akan menyajikan 17 set asli nan rumit yang terdapat dalam film. Adapun salah satu set ini berupa bar ramen khas Jepang seukuran manusia di mana pengunjung dapat merasakan ramen yang dibuat langsung oleh chef Akira Shimizu, juga sake cocktails yang akan disajikan di malam pembuka pada hari Kamis dan Jumat. Uniknya lagi, agar suasana semakin terasa nyata, soundtrack musik yang ada pada film ini akan diputar sepanjang pameran untuk dapat menambah pengalaman pengunjung.