Setelah Lama Disimpan, “Paradise” dari Miles Davis Berhasil Dirilis

Music
30.07.19

Setelah Lama Disimpan, “Paradise” dari Miles Davis Berhasil Dirilis

Lagu “Paradise” berhasil diselesaikan untuk menuntaskan karya Miles Davis.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Billy Dewanda
Foto: Rolling Stone

Salah satu lagu dari musisi jazz berkebangsaan Amerika Serikat, Miles Davis baru saja diselesaikan yang berjudul “Paradise”. Sebuah lagu yang menjadi trek pelengkap dalam EP “Rubberband” ini akan rilis secara penuh pada bulan September.

Lagu ini mulai diproduksi Davis sejak tahun 1985 dan bersamaan dengan produksi single ini, para penggemarnya tidak mengetahui penggarapan lagu yang diputuskan untuk disimpan sampai akhirnya diselesaikan oleh produsernya, Randy Hall dan Zane Giles. Dalam menyelesaikan proyek lagu “Paradise”, Randy dan Zane juga dibantu keponakan Davis dan kolaborator Vince Wilburn Jr, bersama vokalis Ledisi dan Lalah Hathaway. Walaupun lagu ini tidak diselesaikan oleh Davis sendiri, namun “Paradise” tetap setia pada dasar pola pikir Davis.

“Paradise” diselesaikan dengan sempurna bersama nuansa kolaborasi yang apik. Menampilkan perkusi dan gitar akustik yang menampilkan gaya musik Karibia. Dibalut dengan permainan terompet Davis yang menjadi pusat perhatian para pendengar sebagai bentuk inovasi dari musik jazz, sebagai pelepas rindu bagi para penggemarnya.

Trek lagu dalam album “Rubberband”:
1. Rubberband of Life (feat. Ledisi)
2. This Is It
3. Paradise
4. So Emotional (feat. Lalah Hathaway)
5. Give It Up
6. Maze
7. Carnival Time
8. I Love What We Made Together
9. See I See
10. Echoes in Time / The Wrinkle
11. Rubberbandwhiteboardjournal, logo