Pandemi Jauh dari Usai, Program ‘Bandcamp Friday’ Diperpanjang Sampai 2021 Selesai
Hasilnya untuk membantu para musisi yang terkena dampak Covid-19.
Teks: Deandra Aurellia
Photo: Alamy Stock Photo
Platform musik online Bandcamp mengumumkan perpanjangan program ‘Bandcamp Friday’ sampai akhir tahun 2021. Program yang diluncurkan pada Maret 2020 ini bertujuan untuk membantu para musisi yang terkena dampak ekonomi dari pandemi Covid-19. Di program ini, Bandcamp melepas hampir 100 persen hasil penghasilan musisi-musisi lewat platform mereka, entah dari unduhan lagu, merchandise, dan lain-lain.
Ethan Diamond selaku CEO mengungkapkan, 13 seri Bandcamp Fridays sejauh ini telah “memberikan musisi dan label $56 juta dollar, membantu bayar tempat tinggal, sembako, obat-obatan, dan lain-lain. Jika kalian salah satu dari 800,000 partisipan, terima kasih.” Ia akhirnya mengumumkan perpanjangan inisiasi ini sampai akhir tahun 2021.
“Kalau anda merasa bersalah saat membeli musik di hari lain selain Bandcamp Friday, anda harus ingat: pada Bandcamp Friday, sekitar 93 persen dari uang anda sampai langsung ke tangan para musisi dan label musik,” tambahnya. “Jika anda melakukan pembelian pada hari lain (mungkin anda termasuk 2.5 juta jiwa yang telah menjadi konsumen dari Maret 2020), kira-kira 82 persen dari uang anda sampai ke tangan para musisi dan label musik. Intinya, tidak ada hari yang salah untuk mendukung para musisi di Bandcamp!
Pada akhir tahun 2020, Bandcamp melaporkan bahwa program ini sukses mengumpulkan sekitar $40 juta dollar selama hampir setahun penuh. Bandcamp Friday selanjutnya jatuh pada awal akhir pekan ini, yaitu 6 Agustus 2021.