Madlib dan Kaytranada Tampil Dalam Sebuah Dokumenter Berjudul “Driven By Sound”, Sebuah Dokumenter Mengenai Medium Vinyl

24.02.21

Madlib dan Kaytranada Tampil Dalam Sebuah Dokumenter Berjudul “Driven By Sound”, Sebuah Dokumenter Mengenai Medium Vinyl

Dokumenter ini akan diproduksi oleh Pitchfork dan Lexus.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Rifqi Ramadhan
Foto:Pitchfork/Driven By Sound

Madlib dan Kaytranada akan tampil dalam sebuah dokumenter baru yang berjudul “Driven by Sound”, sebuah dokumenter dua bagian yang berbicara tentang bagaimana medium piringan hitam memiliki peran besar terhadap dua produser ini dan bagaimana medium vinyl memiliki dampak yang besar terhadap perkembangan industri musik. 

Dokumenter ini sendiri bagian pertamanya dapat dinikmati pada website resmi Pitchfork, sedangkan bagian kedua dijadwalkan akan tayang pada tanggal 15 Maret mendatang.

Dokumenter ini akan menjadi kolaborasi antara Pitchfork bersama dengan Lexus. Kolaborasi antara Pitchfork dan Lexus ini dapat terjadi untuk mempromosikan edisi Lexus is Wax, sebuah mobil yang memiliki in-car turntable system.

Sebelum terlibat dengan dokumenter ini, Madlib dan Kaytranada sudah berkolaborasi bersama untuk memproduksi sebuah plakat 7” yang akan terdapat pada program “Vinyl me, Please” yang akan dirilis pada bulan April mendatang.whiteboardjournal, logo