Japanese Breakfast Akan Keluarkan Buku Memoar Berjudul “Crying in H Mart” Pada April 2021
Dijadwalkan akan hadir pada 20 April 2021, buku ini akan menceritakan pengalaman membekas pada dirinya yang merasa kehilangan identitas setelah ibunya pergi.
Teks: Sabilla Salsabilla
Foto: Instagram
Setelah beberapa saat lalu dirinya hadir di publik dengan EP-nya bersama Ryan Galloway, kali ini Michelle Zauner mengumumkan buku memoar terbarunya berjudul “Crying in H Mart”. Buku yang akan dirilis melalui Knopf Publishing ini akan mengeksplorasi bagaimana ia harus berjuang tumbuh menjadi seorang berdarah Korea-Amerika setelah ditinggal ibunya enam tahun lalu.
Dilansir dari Pitchfork, musisi yang juga dikenal dengan nama Japanese Breakfast ini menceritakan pengalaman mengguncang yang ia alami di mana ia dan keluarganya merasa kehilangan identitas setelah ibunya pergi. Pada satu bagian dalam memoarnya, ia juga mengenang dirinya ketika ia break down di supermarket bernama H Mart yang kemudian menjadi insipirasi sebagai judul dari bukunya. Dari situlah, Zauner akhirnya mencoba untuk menjadi kreatif dengan memproduksi dua album pada saat itu.
“Crying in H Mart” dijadwalkan akan hadir pada 20 April 2021 mendatang. Bagi yang tertarik untuk mendapatkan buku ini, para pembeli sudah dapat melakukan pre-order pada laman Crying in H Mart mulai saat ini.