Jangan Memakai Merchandise Band Kecuali Tau 10 Lagu Mereka, Ungkap Sebuah Polling
43.3 persen menetapkan pentingnya memiliki kaos band sebelum pertunjukan dan memakainya selama pertunjukan.
Teks: Hanindito Buwono
Foto: Kourtney Kardashian Instagram
Sebuah polling terbaru oleh Rush Order Tees menemukan bahwa orang-orang, rata-rata, diharapkan mengetahui sepuluh lagu utuh dari band mana pun sebelum mengenakan merchandise mereka.
Menyatukan 1.017 penjual kaos band, survei tersebut berusaha untuk mengklarifikasi beberapa aturan tak terucap dalam hal kesetiaan musik di sebuah pakaian. Hasilnya, hampir setengah (43.3 persen) menetapkan pentingnya membeli kaos band sebelum pertunjukan, dan memakainya selama pertunjukan. Sebaliknya, 20.6 persen orang berpikir itu adalah tanda seorang noob.
Sementara K-Pop memiliki persyaratan yang cukup tinggi untuk mengenakan pakaian band, dengan memutuskan bahwa pendengar harus setidaknya mengetahui 13 lagu sebelum memesan merchandise. Begitu juga penggemar heavy metal yang harus setidaknya mengetahui rata-rata 17 lagu.
Sedangkan musisi pop, yaitu Taylor Swift, menempati peringkat terendah. Hal ini dikarenakan 50 persen orang mengatakan bahwa mereka hanya melakukan pembelian merchandise, setelah sang musisi telah meninggal.