“I Know Alone”, Menikmati Kesendirian di Masa Karantina bersama HAIM
Setelah sempat mengundur perilisan album mereka, band ini kembali dengan single serta tanggal baru untuk “Women In Music Pt. III”.
Teks: Annisa Nadia Harsa
Foto: HAIM
HAIM, band yang terdiri dari tiga bersaudara Este, Danielle, dan Alana, telah merilis single sekaligus video klip terbaru bertajuk “I Know Alone”. Perilisan tersebut diiringi oleh sebuah update untuk para penggemar mereka, yaitu tanggal perilisan baru untuk album ke-3 mereka yang sempat ditunda karena COVID-19. Kini, HAIM umumkan bahwa album kegita mereka, “Women In Music Pt. III”, akan resmi dirilis pada 26 Juni mendatang.
Pada single terbaru ini, HAIM sajikan musik dengan tema yang sangat bertepatan dengan situasi di tengah pandemi ini, meskipun tanpa disengaja. Menurut Instagram resmi HAIM, “I Know Alone” berawal dari renungan akan merasa kesepian, yang kemudian telah memiliki perubahan arti menjadi sesuatu yang lebih positif dan relevan dengan adanya karantina mandiri. Video klip single ini pun memiliki tema yang relevan, disutradarai dari jarak jauh oleh Jake Schreier, ketiga kakak-beradik tersebut terlihat sedang menari bersama dan tetap menjaga jarak yang aman antara satu sama lain.
Single bertajuk “I Know Alone” ini merupakan lagu ke-4 yang dirilis dari album “Women In Music Pt. III”. Sebelumnya, band asal Los Angeles ini juga telah merilis “Summer Girl”, “The Steps”, “Hallelujah”, dan “Now I’m in It” yang disutradarai oleh Paul Thomas Anderson.
Sembari menunggu kabar lebih lanjut, nikmati single dan video klip “I Know Alone” melalui tautan di bawah ini.