Fraktal Merilis EP Bertajuk Kognitif “Drum Ornamen” Pada Platform Bandcamp
Unit elektronik asal Bali ini berusaha melibas batasan antara hubungan manusia dan mesin.
Teks : Rifqi Ramadha
Foto : Fraktal
Trio elektronik eksperimental asal Bali “Fraktal” merilis EP yang berjudul “Kognitif Drum Ornamen” pada tanggal 30 November lalu. Artwork pada EP ini sendiri digarap oleh Riyan Berlian, seorang seniman visual asal Jakarta dan melewati proses mixing dan mastering oleh Studio Oposisi.
Fraktal, yang terdiri dari Archie Dennis, Grady Wijaya dan Danny E.Satria membentuk unit ini untuk apresiasi mereka terhadap musik elektronik dan instrumen analog. Melalui musik dan irama yang dibawakan, Fraktal mencoba untuk melibas batasan hubungan antara manusia dan mesin.
“Kognitif Drum Ornamen” sendiri digarap secara independen, dan melalui EP ini, Fraktal mencoba untuk menangkap emosi para pendengar, sebagaimana yang biasa mereka lakukan dalam penampilan live mereka, yang digambarkan seperti usang namun sensual.
EP “Kognitif Drum Ornamen” sendiri terdiri dari 3 track yang diisi dengan ketukan hipnotik, melodi mengambang dan hentakan perkusi yang berat. Melalui lagu-lagu seperti “Dialektik”, “Kognitif Drum Ornamen” dan “Ekspedisi bag.1”, Fraktal mengajak pendengarnya untuk masuk ke dalam perjalanan irama dan nada yang magis.
Keseluruhan EP ini sudah dapat dinikmati melalui platform Bandcamp dan dapat dilihat melalui tautan di bawah ini.