Mengenal Seni Instalasi Melalui Karya Seniman Dunia
Berikut beberapa contoh instalasi terbaik yang dapat menginspirasi seseorang dalam memulai karyanya sendiri.
Teks: Carla Thurmanita
Foto: NTU CCA Singapore
Seni instalasi merupakan salah satu bentuk seni yang mulai mendapatkan perhatian dari banyak kalangan di abad ke-21. Banyak seniman – baik lokal maupun dari ranah internasional – menghasilkan karya-karya mereka dengan melalui media tiga dimensi ini. Berikut beberapa contoh instalasi terbaik yang dapat menginspirasi seseorang dalam memulai karyanya sendiri.
Jompet Kuswidananto
Jompet Kuswidanto yang merupakan seniman kelahiran Indonesia ini menjadi salah satu sosok penting dalam dunia seni instalasi. Simbol figur manusia yang tak berwujud seringkali ditampilkan dalam karyanya dengan menggunakan barang-barang keseharian sebagai aksesoris dari “patung tak berbadan” ini. Keunikan inilah yang membawa banyak hasil karya seni instalasi Kuswidanto menjadi bagian pameran di berbagai galeri besar di negara-negara Eropa dan belahan dunia lainnya.
Mauro Perucchetti
Sebagian besar instalasi seni milik seniman asal Italia, Mauro Perucchetti banyak menyerupai bentuk karya patung klasik dengan figur yang lebih populer, dengan menggunakan marmer sebagai medium utamanya. Selain itu, Perucchetti juga handal dalam mengolah medium resin saat proses berkaryanya sehingga mampu memunculkan struktur warna dan bentuk yang kuat di patung yang ia buat.
Ana Bidart
Warna menjadi unsur terpenting dalam karya seni seniman asal Amerika Selatan ini. Dengan menggunakan ruang dan warna mencolok, ia mampu memanipulasi sudut umum menjadi spesial tanpa mengubah secara signifikan. Lihat saja contoh karya di atas, karyanya mengesankan bahwa seni bisa muncul dalam keseharian dan memiliki elemen mengejutkan.
Kevin Champeny
Benda apapun dapat dijadikan menjadi sebuah seni jika seseorang dapat melihat benda tersebut dari berbagai macam perspektif. Seniman asal Amerika Serikat, Kevin Champeny merupakan salah satu orang yang memiliki ide kreatif tersebut. Ia menjadikan permen bentuk beruang gummy bear ataupun biskuit berbentuk ikan dan objek kecil lainnya sebagai medium berkaryanya. Champeny memang mengeksplorasi banyak teknik dalam proses berkaryanya; dari mulai teknik resin, hingga serius menyusun instalasi medium permen dan objek sejenis tersebut dalam satu ikatan mosaik.
Nia Gautama
Berawal dari medium keramik dan tanah liat sebagai dasar proses karyanya, seniman dalam negeri Nia Gautama menggabungkan objek lain, lalu mengolahnya hingga menjadi satu kesatuan bentuk yang lengkap. Gautama mengatakan ciri khas yang dimilikinya tersebut berasal dari inspirasi yang ia temukan di perjalanannya, dan dari berbagai jenis eksplorasi gaya dan medium tambahan yang dirinya temui di tiap pameran. Tak jarang karya instalasinya pun meleburkan seni performans ke dalamnya, menghasilkan penyampaian pesan yang penuh metafor nan indah.
Ronit Baranga
Ronit Baranga merupakan pematung dan seniman tanah liat asal Israel yang memiliki ciri khas yaitu modifikasi bagian tubuh manusia yang kuat pada karyanya. Sebagai contoh, dirinya membuat sebuah instalasi gelas dan alat makan lainnya seakan-akan dapat berjalan dengan bentuk jari-jari manusia yang ia tempelkan pada karyanya.
–
Berbagai bentuk seni, terutama seni instalasi selalu dapat menyediakan banyak ruang baik pelaku maupun penikmatnya untuk bereksplorasi. Dengan menggunakan objek dan medium apapun yang diminati, siapapun bisa berkarya dan menuangkan ide-ide kreatifnya.