Video-video TikTok Ter-Viral Tahun 2022 Mengalami Penurunan Views
Jumlah penayangan video trend-trend Tiktok kali ini lebih rendah dibandingkan tahun lalu.
Teks: Shania Indah Adiyobikenia
Foto: Rosalia “Chewing Gum Meme”/The Tab
Rangkuman tren terbesar tahun 2022 di TikTok telah hadir — dengan beragam video-video viral seperti pembentukan jerapah cokelat raksasa, “chewing gum” meme-nya Rosalía, remix viral “Corn Kid”, dan sebagainya. Tapi satu hal yang menonjol: jumlah penayangan di klip teratas TikTok jauh lebih kecil daripada tahun-tahun sebelumnya.
Penurunan jumlah penayangan video teratas tidak berarti semakin sedikit orang yang menonton TikTok. Semua video di daftar 10 teratas memiliki puluhan atau ratusan juta penayangan, dan banyak video yang diunggah ke TikTok memiliki jumlah penayangan yang sama tinggi tetapi tidak masuk ke dalam daftar tersebut.
Hal yang menarik untuk di-highlight adalah bagaimana @chipmunksoftiktok berhasil mengklaim kembali tempat no.2 tahun ini dan tahun lalu. Sementara itu, Khaby Lame, TikToker dengan followers terbanyak awal tahun ini, tidak ada dalam laporan tersebut sama sekali. Sayangnya, TikTok tidak mengungkapkan proses pengolahan data mereka, beserta indikator-indikator yang mereka gunakan ketika mengukut trend.
Berikut daftar lengkap “momen paling berkesan” TikTok tahun 2022. Berapa banyak di antaranya yang pernah kalian tonton?
1. Pembuatan cokelat berbentuk jerapah @amauryguichon
2. “Squishy the chipmunk” @chipmunksoftiktok
3. “Chewing gum meme: @rosalia
4. “Jiggle Jiggle” @blondebrunetteredhead
5. Bayi-nya @little.blooming.women
6. Remix ‘Corn Kid’ @schmoyoho
7. Video koreografi @lizzo untuk “About Damn Time”
8. “Musical reveal for students” @itsmrfinn
9. Tindak lanjut bantuan untuk anggota komunitas @jimmydarts
10. Lava dituang di atas es @meltandpour