Rayakan Kehadiran Podcast di Indonesia Bersama PODFEST
Siap-siap tertawa, merenung, dan terkejut bersama podcaster kesayangan secara offline.
PODFEST, festival podcast pertama di Indonesia, akan digelar oleh promoter terkenal BOSS CREATOR sebagai respon terhadap antusiasme tinggi dan potensi kolaborasi berbentuk podcast. Acara ini akan membawa podcaster, musisi, dan public figure ke ranah interaktif dan tatap muka.
Dalam deretan lineup festival tersebut, ada beberapa podcaster ternama Indonesia, antara lain Agak Laen!, BKR Brothers X Unfaedah Podcast, Capek Mikir with Jebung, Do You See What I See X Podcast Malam Kliwon, dan banyak lagi.
Atmosfer “tongkrongan” yang hangat dan erat akan kental terasa dalam PODFEST. Acara ini akan berlangsung di 3 panggung live dengan nuansa tongkrongan yang berbeda, yaitu HAHA Stage, HIHI Stage, dan HEHE Stage. Setiap panggung akan menampilkan podcaster dengan tema yang sesuai dengan harapan menciptakan pengalaman unik bagi para pengunjung.
Selain pengalaman live podcast dan festival musik mini, para pengunjung dapat mengikuti kegiatan-kegiatan menarik seperti kompetisi tertawa untuk mencari peserta yang tertawa paling kencang. Melalui PODFEST, CEO Podkesmas Asia, Angga Nggok, berharap ekosistem podcast di Indonesia semakin berkembang dan menjadi pasar yang layak diperhitungkan.
Acara ini didukung oleh Spotify, platform audio global terkemuka, yang mendukung pertumbuhan kreator lokal dan beragam genre podcast di Indonesia. Para podcaster yang tampil di PODFEST dapat didengarkan secara gratis melalui Spotify dengan kategori #LucuTerusdiSpotify.