Katalog Film Quentin Tarantino Menjadi Inspirasi untuk Koleksi Terbaru Wacko Maria

Fashion
13.03.21

Katalog Film Quentin Tarantino Menjadi Inspirasi untuk Koleksi Terbaru Wacko Maria

“Big Kahuna Burger” dan merek rokok “Red Apple” adalah produk fiktif yang menjadi inspirasi koleksi tersebut.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Daniet Dhaulagiri
Foto: Wacko Maria

Mungkin akan sulit sekali untuk mengacuhkan karya-karya Quentin Tarantino, katalog filmnya yang mempunyai sumbangsih untuk kultur pop dunia memang patut diapresiasi entah sampai kapan. Dari mulai “Pulp Fiction”, “Kill Bill”, “From Dusk Til Dawn”, dan yang terakhir baru dirilis yakni “Death Proof”. Hampir setiap filmnya memiliki elemen; benda, karakter, atau tempat yang melekat di ingatan para penontonnya. Maka tak aneh jika Wacko Maria mengambil langkah untuk merilis koleksi berdasarkan hal-hal fiktif dari karya Tarantino.

“Big Kahuna Burger” dan merek rokok “Red Apple” awalnya adalah upaya Tarantino agar tak perlu repot-repot memasukkan merek di dunia nyata ke dalam filmnya. Namun menariknya kini barang-barang tersebut menjadi produknya sendiri.

Selain merek-merek yang awalnya fiktif milik Tarantino, Wacko Maria juga menggunakan font dari “Pulp Fiction” untuk koleksi terbarunya tersebut dalam bentuk sweater, kemeja boling, dan kaus. Selain itu ada beberapa produk untuk outer yang bekerja sama dengan merek Jepang lainnya; NANGA.

Untuk kalian yang tertarik, koleksi teranyar Wacko Maria tersebut sudah tersedia dan bisa kalian cek di sini.whiteboardjournal, logo