Jim Lambie Mengolah Lantai Pacific Place Hong Kong Menjadi Instalasi Seni
Menggunakan lantai sebagai medium karyanya, Lambie telah mengambil referensi dari salah satu karya seni ukir Robert Smithson di tahun 1970, yakni “Spiral Jetty”.
Teks: Vania Almira
Foto: Artnet
Seniman visual kontemporer asal Skotlandia, Jim Lambie mempersembahkan instalasi seni terbarunya di Pacific Place, Hong Kong. Melalui karyanya yang berjudul “Spiral Scratch” ini, Lambie berhasil menyulap area Garden Court dengan perspektif baru yang menarik dan mengejutkan. Menggunakan lantai sebagai medium karyanya, Lambie telah mengambil referensi dari salah satu karya seni ukir Robert Smithson di tahun 1970, yakni “Spiral Jetty”.
Dengan bahan material dasar seperti tangga, tape, dan kaca, instalasi ini bekerja sebagai perumpamaan dari goresan spiral yang terdapat pada piringan hitam dan memiliki alur menuju ke pusat. Hal ini Lambie terapkan dalam karyanya, dimana ia terus menambahkan, menghapus, dan menyusun ulang untuk membuat sebuah intervensi multi-lapis. Dalam karyanya ini, Lambie menyajikan sebuah instalasi yang memadukan motif lengkung monokrom dengan bahan dasar vinyl tape yang dipadukan dengan 15 instalasi tangga warna-warni, juga kaca yang ditambahkan pada sela-sela ruang kosong pada tangga.
Perpaduan materi ini dijadikan sebagai alat untuk menyoroti dan mendistorsi ruang yang dihadirkan dalam nuansa kaleidoskopis dengan sebuah imajinasi baru, membuat para pengunjungnya seolah-olah melihat dunia melalui sebuah prisma. Gelaran ini telah dibuka sejak 19 Maret hingga 8 April 2018.