YAY / NAY: ANT MAN & THE WASP

Film
17.07.18

YAY / NAY: ANT MAN & THE WASP

Perlukah kita menonton Ant Man and The Wasp? Yay / Nay?

by Emma Primastiwi

 

Foto: The Verge

”Ant-Man and the Wasp” adalah film terbaru dari Marvel Cinematic Universe, mengikuti keluaran “Avengers: Infinity War”. Dari awal keluarnya, “Ant-Man and The Wasp” sudah memimpin box office sedunia dengan $161 juta. Film ini merupakan salah satu film Marvel yang paling terantisipasi setelah efek yang ditinggalkan oleh “Avengers: Infinity War.”

Setting waktu dalam “Ant-Man and The Wasp” terjadi sebelum kejadian dari “Infinity War” dan jatuh setelah kejadian dalam “Captain America: Civil War”, tepatnya 2 tahun setelah para Avengers bertarung di Jerman. Saat ini, kita menemukan Scott Lang dalam tahanan rumah dengan syarat ia melepas identitas nya sebagai Ant Man dan segala komunikasi dengan para Avengers buronan dan rekan kerja nya Hank Pym dan Hope Van Dyne. Namun, dalam serangkaian kejadian yang malang, Hank Pym dan Hope Van Dyne membutuhkan bantuan dari Scott Lang. Dari situ, kita diajak berpetualang kembali dengan Scott Lang sebagai Ant Man.

Walau film ini merupakan salah satu film yang ditunggu tunggu oleh para pengikut Marvel Cinematic Universe, beberapa ulasan dari para penggemar Marvel mengatakan bahwa film ini tidak harus ditonton karena tidak mempunyai poin plot penting yang harus dicatat untuk lanjutan film Avengers berikutnya, namun poin plot penting itu pun terletak di post credit scene andalan Marvel untuk memberikan para fans kejutan dan petunjuk-petunjuk yang cukup penting untuk jalan cerita film – film selanjutnya.

Maka dari itu, walau ulasan film ini tidak terlalu bagus, perlukah kita menonton “Ant Man and The Wasp”? Yay / Nay? Tuliskan opini kalian di comment section dibawah ini. whiteboardjournal, logo