Serial “Lord of the Rings” Segera Diproduksi oleh Sederet Kru Terbaik
Perjalanan Frodo dan kawan-kawan akan segera hadir di Amazon Prime Video.
Teks: Kevina Graciela
Foto: New Line Cinema
Berawal dari buku karya J.R.R Tolkien berjumlah 3 jilid, berlanjut pada film animasi, acara keluarga, hingga film karya Peter Jackson yang fenomenal ini – “Lord of the Rings” (LOTR) – tetap memberikan sebuah konsistensinya dalam melanjutkan kisah Frodo dan perjalanannya. Lebih menyenangkannya lagi adalah, LOTR akan segera digarap dalam bentuk serial di Amazon Prime Video.
Adalah sebuah kejutan sekaligus kesempatan yang mungkin luar biasa untuk menaikan kisah ini ke bentuk serial. Seperti yang kita tahu, ornamen fantasi yang kuat tidak bisa lepas dari “Lord of the Rings” memberikan effort yang besar untuk cerita yang sudah sangat kuat ikatannya dengan penggemar. Maka dari itu LOTR memberikan informasi terkait siapa saja crew yang menggarap serial ini dan memberikan banyak nama yang sudah sangat profesional dalam dunia serial dan film.
Dimulai dari proses penulisan dari film ini sendiri saja sudah membawa lebih dari 3 penulis antara lain Gennifer Hutchison, Helen Shang, dan Justin Doble yang pernah menulis untuk “Breaking Bad”, “13 Reasons Why”, dan “Stranger Things”. Selain itu diumumkan bahwa khusus pada episode 1 dan 2 serial ini akan disutradarai oleh J. A Bayona yang pernah menyutradarai “The Impossible”, “The Orphanage”, dan “Jurassic World Fallen Kingdom”. Walaupun terdapat banyak kru hebat baru tetapi khusus Illustrator/Concept Artist untuk LOTR serial ini masih dengan John Howe yang menjadi ilustrator pada trilogi film ”Lord of the Rings” karya Peter Jackson.
Keputusan Amazon Prime Video mengadaptasi “Lord of The Rings” menjadi sebuah serial dilansir akan menjadi salah satu produk paling ambisius di dunia serial. Dengan kru dari banyak film yang fantastis, apakah #LOTRonPrime akan menjadi serial paling fenomenal?