Musim Kelima ‘Rick and Morty’ Diakhiri Dengan Terungkapnya Fakta-fakta Baru

Film
08.09.21

Musim Kelima ‘Rick and Morty’ Diakhiri Dengan Terungkapnya Fakta-fakta Baru

“What we had was abusive, don’t you see,” kata Rick pada Morty.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Deandra Aurellia
Foto: Adult Swim

Mungkin tidak ada cara untuk mengetahui sebelumnya bahwa sepasang burung gagak – yang dikenal sebagai “dua gagak” – akan memainkan peran penting dalam dinamika dan hubungan Rick dan Morty di musim kelima “Rick and Morty.” 

Episode “Forgetting Sarick Mortshall” memiliki banyak kesamaan dengan banyak episode “Rick and Morty” lainnya: Morty frustrasi dengan ketidakhormatan Rick sebagai rekan berpetualang, dan Rick kecewa dengan kemampuan Morty sebagai sidekick. Akibatnya, Morty berangkat sendiri – dengan hasil yang berantakan – lalu Rick juga mencoba untuk membuktikan bahwa dia bisa melakukan lebih baik dari Morty – namun pada akhirnya dengan hasil yang sama berantakannya.

Rick dan Morty bahkan bertukar pikiran tentang dinamika ini. Rick memberi tahu Morty tentang “sidekick rules”: “If you can’t follow them—” Morty menyelesaikan kalimat Rick,  “I can be replaced. Yeah yeah, so you keep telling me.”

Sebagai paruh pertama akhir musim, “Forgetting Sarick Mortshall” adalah episode yang kualitasnya meningkat sejak dipasangkan dan diikuti oleh “Rickmurai Jack.” Karena dengan sendirinya, episode tersebut terkesan bizarre.

Tetapi bahkan dengan sendirinya, episode tersebut bekerja lebih baik dibanding tim Nick dan Morty, yang disebut “The Portal Boys,” karena setidaknya ada beberapa pertanyaan tentang ke mana ia akan pergi. Karena kisah Nick dan Morty — khususnya bad vibes dan ketidakpercayaan Nick — benar-benar dapat diprediksi sejak Nick muncul di portal Morty. Bahkan Morty harus melepaskan tangannya untuk akhirnya menyelesaikan masalah. Karena kekuatan pertemanan “Rick and Morty” telah terbukti berkali-kali, bahkan di musim ini, rasanya tidak perlu Morty memiliki kawan baru.

Tidak perlu kaget dengan Nick yang menyebut hubungan Rick dan Morty “tidak sehat,” apalagi saat kalimat tersebut datang dari orang yang tidak mengenal Rick. Siapa pun yang berada di orbit Rick dan Morty selama 30 detik dapat mengetahui hal itu tentang hubungan mereka, dan “Rick and Morty” menyadari hal itu. Nick membahas masalah tersebut karena ia sadar bahwa brotherhood yang Rick dan Morty punya bukanlah seperti apa yang ia dan Morty punya. 

Episode “Forgetting Sarick Mortshall” berujung dengan kesadaran Rick tentang sikap kasarnya terhadap Nick. “What we had was abusive, don’t you see,” kata Rick pada Morty. “I’m a bad partner because I never made you a true partner. The crows made me see that. I thought they were a joke like you, but it turns out they’re more enlightened than any of us.” He then goes on to leave with the two crows to see what they can teach him, because it’s “just kinda obsessed with crows now.”

Masalah berubahnya cara Rick bersikap terhadap Morty terkesan kecil dibandingkan dengan hal-hal lain yang terjadi di “Rickmurai Jack”. “Rickmurai Jack” adalah episode “Rick and Morty” yang akhirnya menjawab pertanyaan-pertanyaan yang cukup membara tentang latar belakang Rick, Melalui montase otak Rick, “Rick and Morty” mengungkapkan bagaimana Diane (istri Rick dan ibu Beth) dan Beth meninggal, bagaimana Rick mencoba dan gagal untuk balas dendam pada “Rick” yang melakukannya, dan bagaimana hal itu menyebabkan terciptanya the Citadel of Ricks. (Ada juga beberapa kilas balik tentangnya dan Birdperson, seperti yang terlihat di “Rickternal Friendshine of the Spotless Mort,” sekarang menaruh lebih banyak hal ke dalam konteks yang sesuai.)

Namun, fokus episode ini adalah fakta bahwa Rick menciptakan the Citadel of Ricks, dan bagaimana hal pada dasarnya adalah “Morty market.” Dengan terungkapnya Ricks di seluruh alam semesta menggunakan portal ke Cupid Beth and Jerrys di seluruh alam semesta, “Rick and Morty” akhirnya menindaklanjuti keputusannya untuk menempatkan Evil Morty berkuasa sebagai President of the Citadel, dan saat dia menjelaskan semua ini kepada Morty (sementara Rick mencoba menjelaskan bahwa itu bukan seluruhnya fakta), dia juga mengungkapkan apa rencananya: untuk meruntuhkan Central Finite Curve, dinding di sekitar infinity yang memisahkan “all the infinite universes from all the infinite universes where [Rick’s] the smartest man in the universe.”

Dan akhirnya, Evil Morty berhasil melakukannya. Namun dalam prosesnya, Rick juga berhasil menjadi partner Morty. Dan sejumlah besar “Rick” dan “Morty” lainnya juga mati dalam prosesnya.whiteboardjournal, logo