Terjual Habis dalam 1 Menit, “Satan Shoes” Siluet Air Max 97 Kolaborasi MSCHF dengan Lil Nas X Digugat oleh Nike

Fashion
31.03.21

Terjual Habis dalam 1 Menit, “Satan Shoes” Siluet Air Max 97 Kolaborasi MSCHF dengan Lil Nas X Digugat oleh Nike

Pencatutan logo swoosh menjadi alasan mengapa Nike menggugat MSFCH, karena pihaknya sama sekali tak terlibat.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Daniet Dhaulagiri
Foto: MSCHF

MSCHF kembali mengeluarkan sebuah sepatu berkonsep tak jauh berbeda dengan “Jesus Shoes” yang pada 2019 sempat ramai karena 60cc cairan dalam sol diambil langsung dari Sungai Yordan, Israel. Siluet Air Max 97 tersebut berhasil digunakan oleh beberapa nama besar di antaranya; mulai dari Drake, Bad Bunny, dan LeBron James.

Kini MSCHF berkolaborasi dengan salah satu musisi country-trap, Lil Nas X, kembali mengeluarkan siluet yang sama seperti sebelumnya, yakni Nike Air Max 97. “Satan Shoes” sebetulnya memiliki garis besar konsep yang sama, namun kali ini mereka menjadikan setan sebagai sosok yang diangkat. Keseluruhan sepatu didominasi oleh warna hitam—pastinya, dengan beberapa detail tulisan berwarna merah seperti “1/666” di bagian tumit, “Luke 10:18” di bagian luar ujung sepatu, dan pada bagian belakang ada identitas kedua pihak, yakni MSCHF dan Lil Nas X. “Luke 10:18” dipilih karena ayat tersebut berbunyi: “I Saw Satan Fall Like Lightning From Heaven.

Berbeda dengan “Jesus Shoes” yang mengisi sol dengan air dari Sungai Yordania, “Satan Shoes” sendiri berisikan 60cc tinta berwarna merah dengan tambahan satu tetes darah asli manusia. Pada bagian lidah, terdapat sebuah perunggu yang berbentuk pentagram, bertuliskan nama MSCHF dan Lil Nas X, serta kalimat “I SAW SATAN”

Namun dalam sebuah pernyataan pada 28 Maret lalu Nike mengklarifikasi bahwa pihaknya tidak terlibat dengan perilisan “Satan Shoes”, “We do not have a relationship with Little Nas X or MSCHF. Nike did not design or release these shoes, and we do not endorse them.” Sehingga gugatan dilayangkan sehari setelahnya pada MSCHF karena perilisannya tersebut dianggap tidak resmi. “likely to cause confusion and dilution and create an erroneous association between MSCHF’s products and Nike.

Gugatan tersebut dilayangkan akibat mencatutkan logo swoosh milik Nike, “Decisions about what products to put the ‘swoosh’ on belong to Nike, not to third parties like MSCHF. Nike requests that the court immediately and permanently stop MSCHF from fulfilling all orders for its unauthorized Satan Shoes.

“Satan Shoes” dirilis oleh MSCHF atas perayaan single teranyar dari Lil Nas X yang berjudul “MONTERO (Call Me By Your Name)”, dibuat dengan kuantitas terbatas, tentunya hanya sejumlah 666 pasang saja. Mereka membanderolnya seharga $1,018 USD, sayangnya siluet tersebut sudah ludes terjual secara online dalam waktu di bawah satu menit saja.whiteboardjournal, logo