Saint Laurent Bersama Bang & Olufsen Sekali Lagi Kerja Sama Keluarkan Speaker & Headphone
Kualitas suara spektakuler ditambah estetika berkelas.
Teks: Stefano William A.
Foto: Bang & Olufsen
Kualitas serta kemewahan tidak jarang beriringan. Seperti pada kolaborasi terbaru brand fashion mewah Perancis, Yves Saint Laurent, bersama raksasa produsen peralatan audio Denmark, Bang & Olufsen menyusul kolaborasi sebelumnya di tahun 2017. Keduanya kali ini bekerja sama mengeluarkan produk dalam bentuk speaker maupun headphone dalam rangka merayakan pembukaan gerai terbarunya di Paris dan Los Angeles. Jenis produknya termasuk speaker Beoplay A1, Beoplay A9, Beoplay P2 juga headphone Beoplay H9. Untuk seri A9 adalah speaker untuk digunakan di dalam rumah sementara 2 lainnya untuk penggunaan yang lebih memiliki mobilitas tinggi.
Beberapa aspek yang menjadi tambahan dalam setiap produk pada kolaborasi ini antara lain, semua produk didesain dengan warna hitam secara keseluruhan. Bagian kaki speaker A9 dibalut dengan kulit buaya Cocco Matis, anodisasi hitam pada cincin aluminiumnya, serta logo Saint Laurent di bagian belakang. Speaker A1 yang berukuran kecil serta P2 dengan ukuran sedang juga secara visual dirancang mirip dengan warna hitam menyelimuti setiap bagian perbedaannya yang satu memiliki logo Saint Laurent hitam yang kini ditempatkan di bagian depan untuk dan yang lainnya menampilkan logo berwarna putih. Keduanya memiliki tali untuk mempermudah penggunaan di area outdoor atau mobile. Headphone P9 memiliki fitur noise cancellation cukup baik ditambah kualitas suara khas Bang & Olufsen dan bisa dipakai selama maksimal 14 jam. Desain mewahnya terlihat pada bagian bantalan yang terbuat dari kulit domba serta logo Saint Laurent pada bagian atas.
Setiap produk tersebut dirilis terbatas dengan banderol harga antara 150 sampai 3000 Poundsterling dan tersedia di toko tertentu saja.