Membawa Tema “Blurred Lines”, Virgil Abloh Hadirkan Off-White di Indonesia
Menampilkan koleksi khusus dengan harga “terjangkau”.
Foto: Off-White Indonesia
Sejak berdirinya di tahun 2012, Virgil Abloh telah berperan sebagai salah satu pionir dalam mempertemukan street style dan high fashion melalui merek tunggalnya, Off-White. Dalam eksplorasi desain merepresentasikan semangat anak muda sekarang, Off-White telah berhasil menyegarkan kembali makna fashion bagi para pencintanya.
Menyadari antusiasme masyarakat Indonesia terhadap efeknya yang mendunia, tanggal 14 Februari 2019 lalu, Off-White resmi membuka toko pertamanya di Indonesia. Serupa dengan setiap koleksinya, toko-toko Off-White terkenal akan identitas interior unik dan beragam. Terletak di Plaza Indonesia, Off-White Indonesia hadir dengan membawa tema “Blurred Lines”.
Guan Nim, selaku representasi Off-White Singapura menyatakan bahwa hampir setengah pembeli yang datang ke toko Singapura merupakan warga Indonesia. Mengetahui hal tersebut, tentunya pembukaan toko ini akan menjawab kebutuhan para peminatnya di Jakarta. Produk yang ditawarkan dalam lokasi ini juga tidak berbeda jauh dari toko-toko Off-White lainnya. Mulai dari lini Men’s Cruise, Women’s Resort, sampai kolaborasi dengan Rimowa, Off-White Jakarta menyediakan koleksi lengkap dengan harga kurang lebih sama.
Namun, mengenal Off-White sebagai high-end brand, tentu harganya tidak murah. Produk termurah yang dapat ditemukan dalam toko ini adalah sepasang kaos kaki, seharga Rp 1,400,000. Maka dari itu, dalam upaya untuk menjadi lebih inklusif, Off-White telah menyediakan koleksi sepatu dengan harga jauh lebih terjangkau, khusus di Indonesia.