Maneken Sebagai Model Alternatif dari Midorikawa Fall/Winter 2020

Fashion
13.06.20

Maneken Sebagai Model Alternatif dari Midorikawa Fall/Winter 2020

Terinspirasi oleh busana pada era 1800-an, Midorikawa tampilkan kawanan maneken yang dibalut dengan koleksi Fall/Winter 2020 mereka.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Annisa Nadia Harsa
Foto: Midorikawa

Midorikawa, label fashion kontemporer asal Jepang, telah kembali dengan perilisan koleksi Fall/Winter 2020 mereka. Terkenal dengan pendekatan dan desain yang unik, koleksi terbaru dari label tersebut kali ini juga mengambil konsep editorial alternatif unik sebagai sebuah solusi di tengah pandemi. Alih-alih dilakukan dengan sebuah photoshoot virtual, Midorikawa sajikan koleksi yang terinspirasi dari mode tahun 1800-an dengan berbagai maneken sebagai “model” mereka.

Koleksi terbaru dari Midorikawa ini pun merupakan koleksi uniseks, dan terdiri dari silhouette retro dan vintage. Penghidupan kembali tren busana pada era tersebut pun melibatkan perpaduan dan layering dari beragam tekstur seperti leather, ruffles, linen. Motif dalam koleksi ini pun klasik akan tetapi timeless, seperti tartan dan floral yang diiringi oleh palet warna lembut seperti beige, biru muda, khaki, dan off white. Lengkap dengan detail raw hem yang khas dari label Midorikawa, koleksi ini meliputi rancangan pakaian dari blus, kemeja, coat, hingga relaxed pants.

Koleksi Fall/Winter 2020 yang unik ini kabarnya akan dapat dibeli dalam waktu beberapa bulan ke depan melalui stockist resmi mereka. Sembari menunggu kabar lebih lanjut mengenai koleksi bertema era 1800-an ini, intip koleksi tersebut melalui Instagram resmi Midorikawa.whiteboardjournal, logo