Louis Vuitton Mengeluarkan Sepeda yang Didesain Modis Hasil Kerja Sama dengan Maison TAMBOITE
Dua perusahaan asal Paris tersebut menyatukan unsur craftmanship dan kemewahan desain pada sepeda hasil kolaborasinya.
Teks: Daniet Dhaulagiri
Foto: Hypebeast / Mathias De Lattre
Belakangan ini bersepeda menjadi tren yang sangat ramai digemari. Ketika pandemi yang tengah terjadi membuat terjunnya perekonomian Indonesia hingga berada di ambang resesi, penjualan sepeda justru meroket semenjak situasi normal yang baru diterapkan oleh Pemerintah. Dilansir melalui tirto.id, Direktur Institute for Transportation and Development Policy (ITDP) Indonesia, Faela Sufa, menyebutkan peningkatan pengguna sepeda di sekitar Thamrin dan Sudirman mencapai 1.000 persen. Belum lagi di kota lainnya.
Brompton menjadi salah satu merek sepeda lipat yang digandrungi oleh masyarakat Indonesia meski harganya mencapai puluhan juta. Namun jika kalian gemar bersepeda dan menyukai barang yang mewah, baru-baru ini Louis Vuitton (LV) bekerja sama dengan Maison TAMBOITE untuk merilis sebuah sepeda yang memiliki unsur standar craftsmanship unit kendaraan roda dua yang tinggi dari perusahaan sepeda asal Paris tersebut, lalu dipadukan dengan kemewahan desain kulit bermotif monogram milik Louis Vuitton yang dilengkapi pola bunganya.
Dua perusahaan asal Paris ini memilih melakukan pengerjaan ulang pada model sepeda klasik yang pernah dibuat oleh Maison TAMBOITE. Kedua belah pihak benar-benar memaksimalkan sisi kolaborasi dan menunjukkan ciri khas dari perusahaannya masing-masing, sehingga tidak ada bagian kosong pada sepeda yang tak terkonsep dan menjadi sia-sia. Maison TAMBOITE menggunakan baja kromium berenamel, sehingga sepeda akan terasa lebih ringan namun tetap kuat. Louis Vuitton memberikan desain dengan membalut batang sepeda dengan kulit bermotif ciri khasnya dalam warna cokelat dan merah.
Selain itu Louis Vuitton juga menyediakan opsi lain dengan penggunaan kulit Mahina, “Damier Graphite” berwarna hitam, abu-abu dan kuning sebagai detailnya, semua tadi dipadukan dengan desain monogram Nicolas Ghesquière yang terkenal sejak 1854.
Maison TAMBOITE menggunakan kembali kayu sebagai sepatbor pada sepeda tersebut, kedua perusahaan tersebut melengkapinya dengan alat pelacak bawaan, lalu teknologi yang meminimalisir tekanan atau getaran pada jok ketika sepeda berjalan di trek yang tidak mulus, dan yang terakhir mereka menyediakan lampu LED terpisah.
Sepeda kolaborasi Louis Vuitton dan Maison TAMBOITE sudah tersedia di seluruh toko LV dengan cara membuat pesanan langsung.