Converse Japan Hadirkan All Star 100 Dengan Split Logo Design
Hadir dalam 2 warna yang terbuat dari bahan biodegradable yaitu kain tencel.
Teks: Novila Nuramalia
Foto: Converse
Setelah meluncurkan patchwork Jack Purcells pada bulan Oktober lalu, Converse Jepang kini telah kembali lagi menawarkan sentuhan unik pada siluet klasik Chuck Taylor All Star 100. Koleksi terbaru ini menampilkan logo Converse yang telah diposisikan ulang dan tersayat pada bagian tengah.
Hadir dengan warna hitam dan putih, sepatu ini dibuat dengan kain tencel ramah lingkungan, juga tekstil terbuat dari serat lyocell yang direkayasa melalui proses bertanggung jawab alami terhadap lingkungan, yaitu sumber bahan baku alami dari kayu. Sorotan utama adalah logo All-Star split di pergelangan kaki atas sisi medial. Sepatu kiri menampilkan split horizontal sementara bagian kanan melihat split vertikal.
Mulai dari bagian atas sepatu, yaitu jahitan berwarna putih yang rapi mempercantik sepatu hingga ke serangkaian lubang tali berwarna perak dan tali putih di bagian depan. Semua detail di atas midsole tampil dengan warna krem retro yang telah dilengkapi dengan react cushioning.
Converse All Star 100 Split logo saat ini sudah tersedia di situs Converse Jepang converse.co.jp dengan harga 75 USD.