Belanja Dari Sabang Sampai Merauke Lewat UNIQLO.com

Fashion
07.09.21

Belanja Dari Sabang Sampai Merauke Lewat UNIQLO.com

Lebih dari 10 ribu koleksi produk LifeWear terlengkap kini dapat dengan mudah dinikmati oleh seluruh pelanggan setia UNIQLO Indonesia di mana saja dan kapan saja.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Deandra Aurellia
Foto: UNIQLO Indonesia

Kabar gembira bagi penggemar UNIQLO di Indonesia!

UNIQLO Indonesia secara resmi mengumumkan peluncuran layanan e-commerce pada 17 September 2021 mendatang. Lebih dari 10 ribu koleksi produk LifeWear terlengkap kini dapat dengan mudah dinikmati oleh seluruh pelanggan setia UNIQLO Indonesia di mana saja dan kapan saja.

“Peluncuran e-commerce ini merupakan apresiasi kami sekaligus memenuhi permintaan para pelanggan setia UNIQLO Indonesia dari Sabang sampai Merauke untuk menyediakan platform berbelanja yang mudah diakses kapan saja dan di mana saja. Toko online ini merupakan komitmen kami untuk meningkatkan kualitas hidup melalui pakaian yang nyaman pada koleksi LifeWear yang kami siapkan dan diharapkan akan lebih banyak lagi yang dapat menikmati produk unggulan kami tanpa batas,” ungkap Naoki Kamogawa, Presiden Direktur PT Fast Retailing Indonesia.

Peluncuran e-commerce ini menjadi pelengkap dari 40 toko UNIQLO yang tersebar di berbagai kota di Indonesia sejak tahun 2013. Pelanggan UNIQLO Indonesia juga akan lebih mudah menikmati produk-produk unggulan seperti AIRism, UT, koleksi rayon, linen, dan masih banyak lagi serta kolaborasi dari berbagai musim dengan berbagai model, ukuran dan warna yang diinginkan di https://www.uniqlo.com/id/ serta melalui aplikasi UNIQLO yang dapat diunduh di Playstore dan App Store. 

Nantikan peluncurannya pada Jumat, 17 September 2021.

Untuk informasi terkini tentang UNIQLO Indonesia, kunjungi:

https://www.uniqlo.com/id/

Instagram Resmi UNIQLO Indonesia:

https://www.instagram.com/uniqloindonesia/

 whiteboardjournal, logo