Who, What, Why: Lidia Puspita
Seniman muda yang menceritakan isi hati dan pengalaman sehari-hari melalui ilustrasi penuh warna.
WHO
Lidia Puspita merupakan seorang pelaku kreatif yang aktif di bidang desain grafis dan juga ilustrasi. Karya-karyanya hadir dengan karakter whimsical, menggambarkan penjiwaan muda, serta dihiasi warna-warni memikat. Dikarenakan sering menceritakan pengalaman sehari-hari hingga curahan hati, karyanya kemudian berhasil mengambil hati publik serta dianggap relevan oleh rekan-rekan sebayanya.
WHAT
Bakat menggambar Puspita muncul dari ekspresi diri di masa muda. Terinspirasi oleh ilustrator muda yang ia temukan kala di bangku SMA, Puspita pun terdorong untuk mengejar mimpinya. Jika bicara tentang kumpulan ilustrasinya, Puspita dikenal menghasilkan karya dengan warna cerah narasi ringan, hingga keluh kesah. Berkat pendekatan tersebut, ia kemudian banyak berkolaborasi dengan perusahaan-perusahaan besar seperti Ramayana, Good Day hingga juga Biore.
WHY
Baik cerita tentang tekanan pekerjaan atau perjuangan sehari-hari, Puspita berharap bahwa berbagi melalui karyanya ini dapat menyebarkan energi positif sekaligus membantu para pembacanya. Berkat pendekatan personalnya yang disertai eksekusi sederhana, Puspita selalu berhasil menghasilkan karya lucu dan menggemaskan, sekaligus menggambarkan realita kehidupan yang autentik.