Nikmati Paduan Pameran Seni Rupa dan Kenikmatan Alam Terbuka di Art Jakarta Gardens 2023
Perpaduan antara pesona alam, seni rupa, dan seni pertunjukan jadi suguhan manis yang dapat dinikmati masyarakat pada tanggal 7 – 12 Februari mendatang.
Teks: Alissa Wiranova
Foto: Meidiana Tahir via Hypebeast
Setelah sukses menggelar acara pertamanya pada tahun 2022 lalu, Art Jakarta Gardens akan kembali hadir pada tahun 2023 ini. Bertempat di Hutan Kota by Plataran di dalam Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, event Art Jakarta Gardens kali ini akan diadakan mulai tanggal 7 hingga 12 Februari 2023.
Meski begitu, hari pertama dibukanya Art Jakarta Gardens hanya akan ditujukan kepada tamu VIP saja. Sementara itu, masyarakat umum dapat dengan bebas mengakses pameran ini dari tanggal 8 hingga 12 Februari 2023.
View this post on Instagram
Pameran seni rupa dengan latar belakang alam terbuka ini mengusung konsep segar, inovatif, dan terbuka. Art Jakarta Gardens juga mencoba memunculkan angin segar dalam lingkup dunia seni rupa, yang mana nantinya akan muncul dalam bentuk presentasi karya seni di dalam dan di luar ruangan. Karya-karya seni ini nantinya akan ditampilkan pada dua tenda serta di sepanjang taman patung di Hutan by Plataran, Jakarta.
Dengan dukungan dari Bibit, Sofar Sounds Jakarta, serta Bakti Budaya Djarum Foundations, Art Jakarta Gardens nantinya akan terdiri atas beberapa sesi pameran kesenian. Yang pertama ialah pameran seni rupa yang terdiri atas instalasi The Light of Journey karya seniman Blitar bernama FX Harsono, instalasi Aquifer dari Digital Nativ dan iForte, aktivasi NFT dari perusahaan Gaspack dan seniman Abenk Alter, serta lokakarya dari Kandura Studio dan Of Animo dan pameran pencatu daya dari Casion.
Tak hanya itu, Art Jakarta Gardens juga mempersembahkan pameran seni pertunjukan dan seni suara eksperimental yang terdiri atas seniman Dimas E. Prasinggih, Ishvara Devati, Kurt Peterson, Aldo Ahmad, Jason Noghani, Monica Hapsari, dan Orcy World (Gilang Anom M.M.).
Karenanya, sampai jumpa di Hutan Kota!
–
Art Jakarta Gardens 2023
7-12 Februari 2023
Hutan Kota by Plataran, Jakarta