“Bid This Mess”, Lelang Digital dari Satu Collective dan KAMENGSKI

Art
07.04.20

“Bid This Mess”, Lelang Digital dari Satu Collective dan KAMENGSKI

Dengan 60 cruiser board dari 60 seniman, hasil dari pelelangan ini akan didonasikan bagi tenaga medis dan non-medis yang berperan dalam pandemi ini.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Annisa Nadia Harsa
Foto: Satu Collective

Di masa seperti ini, ketergantungan ruang digital semakin meningkat. Terlebih lagi dengan berbagai macam platform yang dapat memenuhi berbagai macam kebutuhan, dari eksibisi online, kelas-kelas online, hingga konser online. Tak hanya itu, pelelangan pun sekarang juga dapat dilaksanakan secara digital, seperti proyek kolaboratif “Bid This Mess” dari studio kreatif independen Satu Collective dan clothing brand KAMENGSKI. Pelelangan ini sendiri merupakan bentuk pengolahan kembali dari eksibisi “Bless This Mess” yang terpaksa dibatalkan karena mewabahnya COVID-19.

Eksibisi “Bless This Mess” sendiri menampilkan sekitar 60 penny board dari 60 sosok seniman yang masing-masing memiliki gaya artistik khas dan unik. Dengan cruiser board sebagai medium, koleksi dari eksibisi ini ingin mengomunikasikan interpretasi dari masing-masing seniman mengenai berkat yang didapat dari segala kekacauan di sekitar mereka. Atas hal itulah, eksibisi ini kemudian telah diolah kembali sebagai sebuah bentuk tanggapan terhadap krisis COVID-19 dengan menjadikannya sebuah ajang pelelangan secara online. Penghasilan dari auction ini nantinya akan didonasikan kepada tenaga medis maupun non-medis yang berada di barisan depan krisis ini.

View this post on Instagram

INDONESIA @kamengski dan @satucollective mempersembahkan : BID THIS MESS BID THIS MESS adalah program lelang online “CRUISER BOARD” yang merupakan hasil karya dari artisan dan illustrator lokal yang berkolaborasi untuk acara Bless This Mess. Total ada 10 karya papan yang akan kami lelang. Hasil lelang dari BTM ini akan kita donasikan sepenuhnya untuk membantu tenaga medis dan non medis yang menjadi garda depan dari perjuangan melawan COVID-19 melalui situs donasi kitabisa.com Acara lelang akan diselenggarakan dari tanggal 7 April sampai dengan 10 April 2020 di instagram @blessthismess2020 Penawar tertinggi akan kami hubungi lebih lanjut untuk ketentuan pangambilan karya yang tentu saja bisa dilakukan setelah acara blessthissmess selesai. #bidthisbless #beatthismess

A post shared by SatuCollective® (@satucollective) on


Dimulai dari 7 April hingga 10 April melalui akun Bless This Mess, pelelangan ini akan memperbarui koleksi yang ditawarkan secara berkala. Untuk batch pertama, Bless This Mess menawarkan karya dari Irfan Nugroho (@bulletos), Herz (@herzfen), Ones (@onesonesan), Ahmad Muarif (@madfire), @Bachtard, @Kemasacil, Bernhard Suryaningrat (@Hardthirteen), Reza Dwi Setyawan (@Maskrib), @Abell_octovan, dan Jamal. M Aziz (@lapantigatiga).

Bagi yang berminat, bidding ini dapat dilaksanakan melalui kolom komentar dengan mengikuti jump bid yang sudah ditentukan dan dimasukkan tak lebih dari pukul 21.00 WIB ketika bid ditutup. Pembayaran untuk lelang tertinggi harus dilaksanakan secepatnya, dan ongkos kirim pun ditanggung oleh pemenang lelang ini.

Simak auction tersebut melalui Instagram resmi dari Bless This Mess 2020.whiteboardjournal, logo