“Dalam Dekapan Damai” : Sebuah Perjalanan Musikal Interaktif Bersama Rundfunkchor Berlin
Rundfunkchor Berlin yang merupakan salah satu paduan suara terbaik dunia dating ke Indonesia! Didirikan pada tahun 1925, Rundfunkchor Berlin merayakan hari jadi yang ke-90 tahun ini. Repertoarnya yang luas, karakteristik suaranya yang fleksibel, keakuratannya yang tanpa cela serta artikulasi yang memikat menjadikan paduan suara professional ini sebagai mitra yang diminati oleh orchestra dan dirigen terkenal.
Dengan 63 penyanyi tetap, paduan suara ini mengadakan sekitar 60 konser setiap tahunnya. Tiga Grammy Awards dan sejumlah penghargaan lainnya membuktikan kualitas paduan suara ini dan rekamannya. Untuk tur mereka di Indonesia, paduan suara ini akan hadir bersama 25 anggotanya dan berkolaborasi dengan kelompok paduan suara lokal.
Rundfunkchor Berlin akan tampil di Jakarta, Medan dan Bandung. Bersama Paduan Suara Paragita Universitas Indonesia (Jakarta), e Deum Voice Medan serta PSM UNPAD (Bandung) di bawah bimbingan Nicolas Fink, Rundfunkchor telah mempersiapkan repertoar yang ambisius meliputi karya dari Schütz sampai Schönberg.
Proyek ini adalah bagian dari Jerman Fest. Jerman Fest adalah sebuah inisiatif dari Kementrian Luar Negeri Jerman dan diselenggarakan berkat kerja sama antara Goethe-Institut Indonesien, Kedutaan Besar Jerman Jakarta dan EKONID.
Email: tiket@jermanfest.com