Energi di “Smile”, Lagu Baru dari Wolf Alice
Album “Blue Weekend” sendiri akan dirilis pada bulan Juni mendatang.
Teks: Rifqi Ramadhan
Foto: Press photo/Smile
Setelah pada awal tahun 2021 merilis lagu berjudul “The Last Man on Earth” sekarang, unit indie rock Wolf Alice merilis sebuah lagu baru berjudul “Smile”. Sebuah lagu yang akan juga hadir dalam album terbaru mereka “Blue Weekend”.
Berbeda dengan lagu “The Last Man on Earth” yang sedikit memiliki nuansa gelap dengan instrumentasi yang sangat atmosferik, dalam “Smile”, Wolf Alice menciptakan sebuah lagu energik yang digambarkan akan menjadi lagu live yang disukai oleh para penggemar. Seperti kata Ellie Rowsell selaku lead singer dalam band ini berkata bahwa lagu “Smile” memang diciptakan dari awal untuk menjadi live anthem.
Menurut Ellie Rowsell sendiri, lagu “Smile” ditulis sebagai usaha Ellie untuk berbicara kepada siapapun yang masih kesulitan dalam mencari jati diri mereka sendiri. Lagu “Smile” sendiri juga disusul dengan perilisan sebuah video klip yang disutradarai oleh Jordan Hemingway yang sebelumnya bekerja sama Wolf Alice untuk performance live mereka untuk lagu “The Last Man on Earth”. Untuk video “Smile” sendiri, Jordan berhasil menangkap semangat, energi, hingga sisi hedonistik dari lagu ini secara cemerlang kedalam sebuah video yang berdurasi selama lebih dari 3 menit.
Semangat menular dari lagu “Smile” sendiri nampaknya sudah dapat disalurkan oleh Wolf Alice kepada penggemar sebentar lagi, karena menyusul dengan perilisan lagu ini, Wolf Alice pun mengumumkan sebuah tur Inggris & Irlandia 2022 mendatang yang akan dilaksanakan pada bulan Januari tahun 2022.
Lagu “The Last Man on Earth” dan juga “Smile” sendiri merupakan kumpulan lagu yang akan terdapat dalam album terbaru mereka “Blue Weekend” yang akan rilis pada 11 Juni 2021 melalui label mereka Dirty Hit.