Perusahaan Penerbit Buku Dr. Seuss Memberhentikan Produksi Beberapa Judul Karena Unsur Rasisme

Art
04.03.21

Perusahaan Penerbit Buku Dr. Seuss Memberhentikan Produksi Beberapa Judul Karena Unsur Rasisme

Pemberhentian cetak beberapa judul ini karena banyak pembaca menemukan unsur rasisme dalam beberapa ilustrasi.

by Whiteboard Journal

 

Teks: Rifqi Ramadhan
Foto: The Times/Dr Seuss

Dr. Seuss Enterprise, atau perusahaan yang bertanggung jawab untuk menerbitkan buku karangan Theodor Seuss Geisel atau yang lebih dikenal dengan nama pena Dr. Seuss, mengumumkan akan menghentikan publikasi dari enam buku yang dianggap memiliki ilustrasi dengan unsur rasisme.

Dr. Seuss Enterprise mengumumkan bahwa mereka akan menghentikan publikasi untuk beberapa judul seperti: “And to Think That I Saw It on Mulberry Street”, ”If I Ran the Zoo”, “McElligot’s Pool“,On Beyond Zebra!”, “Scrambled Eggs Super!”, dan “The Cat’s Quizzer”.

“These books portray people in ways that are hurtful and wrong,”, ucap Dr. Seuss Enterprise dalam sebuah statement. Selain itu, perusahaan penerbit ini juga akan melakukan konsultasi dengan berbagai pihak pakar dan edukator untuk mengulas konten dalam buku mereka. Hal ini dilakukan agar tidak ada representasi yang menyakitkan terhadap pihak manapun terpampang dalam buku Dr. Seuss.

Tindakan ini diambil setelah pada tahun lalu, banyak pembaca yang menemukan ilustrasi dengan unsur rasisme terlihat dalam buku, “And to Think That I Saw It on Mulberry Street” yang menunjukan karikatur karakter Asia stereotipikal yang memegang mangkuk nasi dan beberapa karikatur kulit hitam yang memiliki unsur rasisme.

it is our mission of supporting all children and families with messages of hope, inspiration, inclusion, and friendship.”, ucap Dr. Seuss Enterprises sebagai penutup statement terbuka mereka.whiteboardjournal, logo