The VertDesk V3, Sebuah Meja yang Dapat Diperintah Menggunakan Suara
Pilihan terbaik bagi mereka yang bekerja secara multitasking.
Teks: Gernas Geraldi
Foto: Beyond The Office Door
Perkembangan teknologi tidak hanya terlihat dari bermunculannya gadget-gadget terbaru dengan segala fitur canggihnya. Kini, benda tempat kita meletakkan sebuah barang atau bahkan tempat bekerja yaitu meja, juga mengalami dampak dari perkembangan teknologi. Di tahun ini, perusahaan mebel asal Amerika, Beyond The Office Door (BTOD) menciptakan The VertDesk V3 yaitu sebuah meja yang diprogram untuk menaikkan dan menurunkannya dengan perintah dari suara.
The VertDesk V3 mengklaim sebagai meja berdiri yang diaktifkan dengan suara pertama di dunia. Meja tersebut terhubung dengan perangkat Apple seperti iPhone. Tidak hanya memiliki fitur perintah suara saja, melainkan sama seperti Apple Watch, VertDesk dapat mengirim notifikasi ke iPhone jika kita sudah terlalu lama duduk. Sehingga notifikasi tersebut mengingatkan kita untuk berdiri sejenak demi kebaikan kesehatan kita. Namun, apakah fitur perintah suara tersebut akan sangat membantu keseharian orang yang membelinya?
Pada desainnya, meja tersebut masih memiliki tombol fisik yang bisa ditekan secara manual. Kemungkinan meja tersebut akan sangat cocok untuk orang yang bekerja sendiri secara multitasking sehingga tidak memiliki cukup waktu untuk menaikkan atau menurunkan ukuran tinggi meja tersebut secara manual.
Beyond The Office Door (BTOD) berencana untuk mengintegrasikan fungsi ini di semua VertDesk V3 baru pada akhir tahun ini, dengan aplikasi baru sehingga pengguna Android juga dapat mengakses fitur perintah suara tersebut. Beyond The Office Door (BTOD) juga sudah membuka pre-order untuk pembelian The VertDesk V3 untuk pengiriman bulan September 2019.