Demam Tamagotchi Kembali Lagi dengan Fitur Baru
Kembali menetas di 2019.
Teks: Wintang Warastri
Foto: YouTube
Bagi para penggemar yang masih ingat akan Tamagotchi, mainan tersebut akan kembali menetas di tahun ini. Namun bagi yang belum kenal, Tamagotchi adalah suatu peliharaan digital yang dapat dibawa-bawa dalam saku. Layaknya peliharaan pada umumnya, ia harus diberi makan, minum dan dilatih agar bisa berperilaku baik. Menjamurnya mainan ini pada era 90-an membuat banyak orang terobsesi dengannya, sebuah perilaku yang sempat diteliti dan diberi nama The Tamagotchi Effect.
Pertama kali dirilis oleh perusahaan Bandai di Jepang pada 1996, tahun ini ia akan kembali dengan berbagai fitur baru. Rilisan baru ini akan bernama Tamagotchi On, dan ia sudah dilengkapi dengan layar berwarna dan bisa berjalan-jalan di dunia digitalnya sambil melakukan berbagai aktivitas seperti berbelanja, bermain, bahkan kawin dan menghasilkan Tamagotchi lainnya. Edisi ini jauh melebihi kemampuan Tamagotchi original yang hanya memiliki layar abu-abu dan tidak mampu melakukan banyak hal selain makan dan minum.
Tamagotchi On akan dipasarkan di berbagai retail Amerika Serikat pada musim panas ini seperti Urban Outfitters dan Target, dengan harga jual mencapai 60 USD. Harga yang memang cukup tinggi, mengingat keluaran sebelumnya hanya dihargai sebesar 17.99 USD pada tahunnya atau sebesar 28 USD jika disesuaikan dengan valuasi saat ini. Jika tidak ingin merogoh kantong sedalam itu, terdapat juga permainan resmi yang gratis dimainkan dalam smartphone bernama “My Tamagotchi Forever”, dengan fitur mikrotransaksi dan grafik menyerupai rilisan baru ini.