Places to Go: Gaijin
Rekomendasi terbaru saat #WFromHome, comfort food Japanese fusion sebagai pilihan delivery selama masa social distancing.
Words by Emma Primastiwi
Foto: Moses Sihombing
The Place
Seminggu ini merupakan waktu yang membingungkan bagi kita semua. Aktivitas yang biasa kita jalankan sehari-hari terpaksa harus diselesaikan dari rumah demi kebaikan sesama. Dalam masa-masa social distancing atau self-isolating ini, dianjurkan untuk sebaiknya bertetap di dalam rumah dan mengurangi aktivitas-aktivitas di luar. Namun, bagi kita yang sedang menjalani #WFromHome, hal tersebut bukan berarti kita sudah tidak bisa menikmati makanan yang lezat. Terletak di gedung serbaguna Humble House, Gaijin merupakan restoran yang menawarkan Japanese comfort food. Karena terletak di lokasi yang sangat strategis, yakni di Jl. Wijaya II, Gaijin menjadi salah satu tempat terpraktis untuk take away atau delivery makan siang atau malam bagi mereka yang tinggal di daerah Jakarta Selatan.
The Ambience
Interior dan suasana kasual dan nyaman membuat Gaijin tempat yang ideal untuk berkumpul dengan teman di jam makan siang atau makan malam sepulang kantor. Namun, dalam masa social distancing ini, Gaijin mendorong para pelanggannya untuk tetap di rumah dan memesan lewat take away atau delivery saja. Oleh karena itu, Gaijin membuat tiga promo spesial untuk pemesanan take away. Dengan set menu Nanban Mania, empat order menu Chicken Nanban seharga Rp 200.000 akan disertakan Salt & Spicy Edamame gratis. Selain itu, set menu Ohana yang terdiri dari Chicken Nanban Don, Crispy Chicken Curry, Original Gyudon dan Gaijin Don seharga Rp 230.000 ini akan disertakan Salt & Spicy Edamame dan Rock Potatoes secara gratis. Tak berhenti disitu, Gaijin juga menyediakan menu spesial Omurice bertajuk Goku Don khusus driver aplikasi online delivery seharga Rp 15.000. Semua ini dilakukan agar kita dapat tetap menikmati makanan lezat di rumah sembari beramal kepada mereka yang masih bekerja keras untuk melayani kita.
The Food
Sajian utama Gaijin berbasis Japanese fusion yang lebih eksploratif secara bumbu, namun masih dikemas dalam hidangan menu tradisional. Salah satunya, Gaijin Don, merupakan versi Gyu Don tradisional dengan irisan daging sapi tipis dan empuk serta tambahan telur dadar dan saus spesial Gaijin yang smokey sekaligus creamy. Selain itu, terdapat juga menu spesial yakni Hamburg Curry Bomb, beef patty yang juicy berisi keju di bawah telur ceplok setengah matang dan disiram dengan saus kari aromatik dan kaya akan rempah. Menilai dari kedua menu ini, Gaijin terbukti menyajikan hidangan Japanese fusion lezat dan berkualitas.
–
Gaijin
Jl. Wijaya II No.123,
Kebayoran Baru
Jakarta Selatan
Opening hours
Senin – Kamis & Minggu: 11 AM – 11 PM
Jumat, Sabtu: 11 AM – 1 AM
Phone
087750082275