Film Terakhir Hayao Miyazaki, “The Boy and the Heron”, untuk Menjadi Pembuka San Sebastián Film Festival

Film
19.08.23

Film Terakhir Hayao Miyazaki, “The Boy and the Heron”, untuk Menjadi Pembuka San Sebastián Film Festival

Kendati tidak ada marketing apa pun untuk film terakhir Miyazaki ini, festival film San Sebastián justru akan melihat “The Boy and the Heron” sebagai pembukanya.

by Whiteboard Journal

 

Foto: Kevin Winter/Getty Images

Sebagai film terakhir Hayao Miyazaki yang memiliki proses pengerjaan yang sangat rahasia, “The Boy and the Heron” sudah mulai menampakkan dirinya di muka umum. Setelah sebelumnya rilis di Jepang pada 14 Juli 2023, akan menjadi pembuka San Sebastián Festival yang ke-71 pada 22 September mendatang.

Ini bukan kali pertama rilisan film Miyazaki ditampilkan di festival film ternama Spanyol—”The Boy and the Heron” akan menjadi film keempat keluaran Studio Ghibli, namun film 2023 ini akan menjadi yang pertama untuk dipilih sebagai bagian dari official selection-nya.

Mengenai film ini, para produser dari Studio Ghibli sempat menceritakan bahwa film ini akan mengambil arahan yang disebut sebagai “grand fantasy”, dan merupakan adaptasi dari novel 1937 “How Do You Live?” karya Genzaburo Yoshino, yang merupakan buku ber-genre coming-of-age tentang perjalanan emosional nan filosofis seorang anak setelah kematian ayahnya. Namun, kembali lagi ke unsur “rahasia” film terakhir Miyazaki ini, tampaknya penonton dan penggemar Ghibli hanya baru mampu menemukan apa yang ingin diceritakan oleh Miyazaki dengan menontonnya secara langsung.whiteboardjournal, logo