Get Together at Local Art Markets
Enjoy The Crafty Arts and Food of Canberra’s Best.
Canberra adalah ibu kota Australia yang indah, terletak di antara Melbourne dan Sydney, kota hijau ini dilengkapi dengan taman serta rerumputan rimbun. Menjadi kota representatif, Canberra dikenal dengan museum nasional dan beragam landmark nasional. Dengan banyaknya aspek yang mendorong warga lokal berkomunitas secara sustainable, Canberra pun memiliki skena pasar seni yang berkembang. Mulai dari perancang busana lokal, hingga barang-barang antik dan furnitur handmade, Canberra memiliki pasar untuk semua kebutuhan kreatif Anda. Untuk menikmati keberagaman pasar seni di Canberra, berikut adalah beberapa pilihan pasar seni yang bisa dikunjungi:
Hall Market
Diadakan pada hari Minggu pertama setiap bulan, Hall Market terdiri dari lebih dari 300 kios yang menawarkan berbagai macam makanan yang diproduksi secara lokal, sayuran segar, furniture, keramik, pakaian, mainan anak-anak, seni serta kerajinan tangan dan lain-lain. Pada dasarnya semuanya bisa didapatkan di sini. Berjalan-jalan di antara lahan hijau untuk menikmati udara segar dan hiburan live menjadi komplemen dari pasar ini. Apa yang menjadi daya tarik utama dari Hall Market adalah suasana ramah lingkungan yang dapat Anda rasakan, serta variasi komunitas di Canberra yang beragam.
Hall Market sendiri telah berkembang secara pesat sejak pertama kali dimulai pada tahun 1987 dengan hanya 36 kios, yang beberapa di antaranya masih bisa ditemui hari ini dan menjual barang-barang mereka di pasar. Sejak itu, banyak orang mengunjungi Hall Market layaknya tradisi keluarga, sehingga pasar ini memiliki atmosfer sangat nyaman dan ramah terhadap pengunjung. Pasar ini pun memiliki ragam barang menarik yang ditawarkan, membuatnya menjadi salah satu acara bulanan paling populer di Canberra. Patut diperhatikan juga, dengan mengunjungi pasar dan membeli barang di sana, Anda juga menyumbangkan dana untuk layanan terhadap penyandang cacat di Hartley Lifecare.
Old Bus Depot
Old Bus Depot merupakan pasar seni yang diadakan di gedung industrial tiap Minggu mulai jam 10:00-16:00. Terletak di area Kingston Foreshore, pasar seni ini memiliki pemandangan paling cantik yang bisa Anda dapatkan di Canberra. Gedung yang dipakai sebelumnya berfungsi sebagai hub transportasi. Terkenal sebagai “Canberra’s Sunday best”, Old Bus Depot Market fokus pada desainer serta pengrajin lokal yang memiliki produk unik untuk dipasarkan.
Mata, telinga dan semua indera perasa Anda akan terhibur di Old Bus Depot Market lewat kombinasi wewangian rempah dan manisan, kopi segar dan roti yang baru keluar dari oven. Anda bisa menikmati makanan ringan atau sekadar duduk untuk makan besar dari pilihan kios yang ada. Anda bisa melihat ragam produk lokal Canberra, mulai dari baju, karya hingga furniture. Kios-kios di sini pun menjual barang antik, mulai dari perhiasan dan koleksi kain ekstensif – Anda tidak mungkin pulang dari pasar ini tanpa mengeluarkan uang sepeser pun dengan banyaknya hal menarik yang ada disini. Selain itu, hiburan live yang disajikan oleh artis lokal menjadi hiburan tambahan yang sayang untuk dilewatkan begitu saja. Salah satu hal utama yang membedakan pasar seni ini dengan pasar seni lain di Canberra adalah “Themed Events” bulanan mereka yang menghadirkan kios khusus. Contohnya, “Bling on Sunday” memiliki spesialisasi dalam pembuatan perhiasan, sementara “Multicultural Sunday” fokus terhadap kios-kios internasional.
Handmade Canberra Market
Sesuai dengan namanya, Handmade Canberra Market fokus pada desainer yang membuat produk handmade. Mulai dari perhiasan, lilin dari kacang kedelai, furniture hingga tren fashion terkini, pasar seni ini memiliki semangat untuk mendukung bisnis kreatif kecil yang independen dan membantu mereka untuk terkoneksi dengan publik yang sesuai dengan target mereka. Dikenal cepat sebagai pasar seni terkurasi dengan baik di Canberra, Handmade Canberra Market adalah tempat tepat untuk melihat karya terkini dari desainer lokal.
Pasar ini jelas menjadi tempat tepat bagi desainer lokal untuk menunjukkan produk baru mereka, dan publik dapat berinteraksi dengan desainer lain untuk menanyakan hal-hal yang ingin diketahui. Tentunya akan amat mudah tersesat di pasar ini, karena lebih dari 200 kios berdiri memenuhi area, jadi pastikan Anda menyediakan waktu lebih untuk menikmati atmosfer kreatifnya. Pasar seni ini berdiri selama 2 hari dan hanya terjadi 4 kali tiap tahunnya, jadi Anda harus mengecek situs mereka untuk mengetahui tanggal pastinya.
Night Market Canberra
Night Market merupakan pasar seni yang tepat untuk dinikmati bersama teman-teman sebelum bermain di kota. Pasar seni ini merupakan pasar outdoor terbesar di Canberra dengan fokus barang yang bervariasi, mulai dari fashion, peralatan rumah dan produk lifestyle yang dibuat oleh desainer lokal maupun kota lain di Australia. Untuk mereka yang datang bukan untuk berbelanja, pasar seni ini juga menawarkan ragam makanan ringan dan bar untuk Anda. Di sini, Anda dapat menikmati macam minuman mulai dari jus organik sampai cocktail di bawah langit malam.
Terletak di area hijau Realm Park, bagian dari Hotel Realm Precinct (sebuah hotel butik bintang lima), lokasi ini merupakan setting terbaik untuk acara seperti ini. Nikmati bintang di area berumput dengan teman dan keluarga Anda sambil menikmati minuman dan makanan ringan.
Three Sixty Fashion Market
Three Sixty Fashion Market membedakan dirinya dari pasar fashion di Canberra dengan spesialisasinya pada “recycled fashion”. Namun, jangan terkecoh dengan istilah tersebut, semua barang bekas dan vintage yang dijual di sini dikurasi dan memiliki kualitas bagus. Bahkan, mereka menolak kios yang menjual barang baru.
Bagi Anda yang suka dengan baju vintage dan produk retro, pasar ini menjadi tempat yang wajib dituju. Tidak ada hal yang lebih seru dari menemukan kaos band rock vintage yang Anda cari-cari atau menemukan jaket yang pernah Anda pakai sewaktu kecil. Nikmati waktu Anda ketika berjalan keliling kios yang ada di sini serta apresiasi fashion yang datang dari waktu dan era yang berbeda.
Hustle & Scout
Jika Anda mengunjungi Hustle & Scout Market, Anda akan dikelilingi dengan area luas yang terisi dengan kios dari para desainer fashion independen asal Australia. Terbentuk pada tahun 2013, pasar ini menjadi salah satu acara ikonik yang menggabungkan skena fashion dan makanan. Dengan tata kota Canberra yang kaya serta komunitas fashion, bukan hal baru jika Anda menemukan fashion blogger, fotografer dan stylist menghadiri pasar ini.
Hustle & Scout pun memiliki passion besar terhadap fashion. Anda bisa menemukan barang-barang vintage, handmade, sustainable buatan desainer lokal yang bersatu di pasar ini dalam deretan barang unik dengan cerita menarik. Hustle & Scout adalah tempat Anda bisa menemukan barang-barang tiada duanya. Pasar ini dikurasi dengan baik untuk memastikan bahwa segala produk dijual dengan kualitas tinggi. Untuk Anda yang ingin merasakan pasar fashion, pastikan Anda mendatangi Hustle & Scout yang menuh dengan penampilan live dari para penari dan model sembari menikmati pilihan makan dan minuman terbaik di Canberra.
Canberra yang kondusif terhadap komunitas lokal menjadikan kota ini penuh dengan komunitas lokal yang memiliki produktivitas tinggi dalam menjalankan kegiatan unik. Adanya hal ini, membuat Canberra memiliki ketertarikan tersendiri dalam ragam pasar seni yang dibuat secara berkala untuk membuat kotanya terus hidup dan berwarna. Untuk bisa merasakan serunya ragam jenis pasar seni ini, gunakan Wego untuk mendapatkan hotel dan tiket pesawat serta berbagai penawaran menarik lain saat berlibur ke Canberra.